MAKASSAR, UJUNGJARI — Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar membuka Program DP-III ataPIP Makassar Resmi Buka Program Diklat Pelaut, Buka Pendaftaran di Empat Kota

u Diklat Pelaut III Non Diploma Pembentukan untuk para calon cadet. Pendaftaran dibuka di empat kota, yaitu Ambon, Banjarmasin, Maumere dan Ternate.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Direktur PIP Makassar, Capt Rudy Susanto menyampaikan sebagai lembaga di bawah Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP) Kementerian Perhubungan, PIP Makassar memilki misi melahirkan pelaut handal yang mampu mengarungi seluruh belahan samudra, menguasai teknologi, dan mampu bersaing dengan pelaut internasional.

“Kali ini kami membuka Program Diklat Pelaut Pelaut III (DP-III) Non Diploma Pembentukan dengan lokasi pendaftarannya di empat kota, yaitu Ambon, Banjarmasin, Maumere dan Ternate. Sedangkan untuk program studi ada Nautika, Tenika dan ETO,” kata Capt Rudy.

Rekrutmen PPSU Pakai Sistem Digital Dia menambahkan, persyaratan ijazah kelulusan dan jurusan Non Diploma Nautika adalah SMA/MA Sederajat Jurusan IPA, SMK Pelayaran dari lulusan Nautika Kapal Niaga dan Nautika Kapal Penangkap Ikan serta SMK/MAK Jurusan Komputer, kecuali Multimedia.

“Lalu untuk Non Diploma Tenika hampir sama, hanya ditambah dengan SMK/MAK Jurusan Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Mesin, Teknik Instrumentasi Industri, Teknik Industri, Teknik Otomotif, Teknik Perkapalan, Teknik Elektronika, kecuali Teknik Audio Video dan Instrumental Medik,” jelasnya.

“Dan yang terakhir, Non Diploma ETO persyaratan ijazah kelulusan dan jurusannya adalah SMA/MA Sederajat Jurusan IPA, SMK Pelayaran Jurusan Teknika, SMK/ MAK Sederajat Jurusan Teknik Mesin, Teknik Listrik dan Teknik Elektronika dan Mekatronika,” kata Capt Rudi.

“Selain itu pada program ini para lulusan Diklat Pelaut -IV (DP-IV) Pembentukan dan ATT-IV juga bisa mendaftar,” tambahnya.

Dia menambahkan, waktu pendaftarannya akan berlangsung hingga 18 Juli 2025 dengan lokasi seleksi meliputi: Lantamal IX Ambon (Ambon), KSOP Kelas I Banjarmasin (Banjarmasin), KSOP Kelas IV Maumere (Maumere) dan KSOP Kelas II Ternate (Ternate).

Pada kesempatan sama, Pembantu Direktur II PIP Makassar, Capt. Moh. Aziz Rohman menjelaskan, untuk menjadi calon cadet persyaratan adalah WNI, usia minimal 16 tahun dan maksimum 22 tahun pada 1 September 2025 dibuktikan dengan Akta Kelahiran.

Lulus Jadi TNI Berpangkat Letda, Ini Syarat Daftar Akmil 2025 “Lalu untuk tinggi badan minimal pria 160 cm dan wanita 155 cm dan juga yang harus diperhatikan adalah berbadan sehat, tidak cacat fisik dan mental, bebas HIV/AIDS serta bebas narkoba,” jelasnya.

Capt. Aziz menyampaikan, syarat para calon cadet di antaranya belum pernah diberhentikan sebagai cadet di lingkungan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan dengan tidak hormat. “Dan ini yang terpenting, Calon Cadet bersedia diberhentikan dengan tidak hormat jika melakukan tindakan kriminal antara lain mengkonsumsi dan atau memperjualbelikan narkoba, melakukan tindak kekerasan (perkelahian, pemukulan, pengeroyokan), melakukan tindak asusila atau penyimpangan seksual,” tegasnya.

Capt. Aziz juga menekankan kelulusan calon cadet akan diukur berdasarkan prestasi calon cadet sendiri. “Jika ada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun, maka hal tersebut merupakan tindakan penipuan,” tegasnya lagi.

“Kepada para Calon Cadet, keluarga dan pihak lain dilarang memberikan sesuatu dalam bentuk apapun, apabila diketahui maka akan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan digugurkan kelulusannya,” pesan Capt. Aziz menutup penjelasan.

Info lengkap dan pendaftaran Diklat Pelaut bagi para calo taruna dapat dilihat melalui tautan https://pmb.pipmakassar.ac.id/ (*)