GOWA, UJUNGJARI.COM — Kapolres Gowa AKBP Budi Susanto meminta jajaran pengurus Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat UIN Cabang Gowa untuk dapat bersinergi menjaga dan menciptakan Harkamtibmas di wilayah Kabupaten Gowa.

Hal itu disampaikan Budi saat menerima kunjungan silaturahmi jajaran PMII Komisariat UIN Gowa di salah satu warkop di Jl Masjid Raya Sungguminasa, Gowa, Selasa (1/12/2020) siang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dihadapan para pemuda Islam ini, Kapolres Gowa mengajak komponen pemuda khususnya PMII untuk bersama-sama pihaknya menciptakan Gowa aman kondusif jelang Pilkada serentak yang tersisa sembilan hari lagi.

” Kita berharap silahturahmi ini tetap terus terjalin dengan organisasi-organisasi kemahasiwaan khususnya pengurus PMII Komisariat UIN Cabang Gowa. Mari kita bersama-sama membangun sinergitas dalam menjaga Harkamtibmas di wilayah Kabupaten Gowa pada Pilkada 2020 yang sebentar lagi digelar,” jelas Kapolres Gowa.

Terkait covid-19, AKBP Budi Susanto juga mengajak PMII untuk tetap mengedepankan protokol kesehatan, dalam menjalani masa pandemi covid-19 di daerah Gowa saat ini. 

” PMII juga harus jado pelopor bagi para pemuda lainnya untuk proaktif memutus mata rantai penyebaran covid-19 dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan,” kata mantan Kapolres Parepare ini.

Ajakan kapolres pun disambut baik Ketua Rayon Fakultas Syari’ah dan Hukum PMII Komisariat UIN Cabang Gowa Asri. Dikatakan Asri, sebagai mahasiswa yang Pancasilais, dia bersama anggotanya akan mendukung sepenuhnya program-program Kepolisian maupun pemerintah.

” Tentunya kami sebagai generasi penerus bangsa akan berjalan beriringan dengan Polri untuk membantu menciptakan Gowa yang kondusif,” jelas Asri.-