UJUNGJARI, TAKALAR-Aparat Satuan Narkoba Polres Takalar kembali mengamankan salah seorang terduga bandar narkotika jenis sabu bernama Azis Daeng Sikki alias Sikki Tatto, belum lama ini.

Terduga bandar sabu yang merupakan warga kampung Mandengeng, Desa Tindang, Kecamatan Bontonomlo Selatan tersebut berhasil diamankan atas kerjasama tim Resmob Polda Sulsel dengan Satuan Narkoba Polres Takalar yang dipimpin kanit II Ipda Syuryardi Syamal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

” Terduga bandar narkotika yang kini telah diamankan di Mapolres Takalar juga diduga kerap melakukan pencurian secara kekerasan diwilayah hukum Polda Sulsel,” Kata Kanit II Ipda Syuryardi Syamal, Kamis (20/2/2020).

Terduga bandar sabu yang telah lama menjadi target operasi (TO) pihak berwajib terpaksa dilumpuhkan
saat pelaku di bawa untuk pengembangan dan menunjukkan TKP karena berusaha melarikan diri

” Terduga bandar sabu sempat melarikan diri sehingga dilakukan tembakan peringatan, karena pelaku narkoba tersebut tidak mengindahkan tembakan peringatan, terpaksa pelaku dilumpuhkan kaki bagian sebelah kanan kemudian dibawa ke Rumah Sakit H Padjonga Daeng Ngalle untuk dilakukan pengobatan,” Jelas Ipda Syuryardi Syamal.

Sebelum Sikki Tatto diamankan di Mapolres Takalar dan menjalani pemeriksaan lebih lanjut guna kepentingan penyelidikan. Rendi Daeng Naba terlebih dahulu diamankan karena kedapatan membawa narkoba, berdasarkan hasil introgasi, sabu yang dibawa Rendi berasal dari Sikki Tato.

” Barang bukti, selain narkotika terduga sabu dan sejumlah hand pone berbagai merk juga telah diamankan untuk kepentingan penyelidikan,” Pungkas Syuyardi. (Ari Irawan)