MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Kerukunan Istri Karyawan Semen Tonasa (KIKST) dan Yayasan Dakwah dan Pendidikan Islam (YDPI) menerima penghargaan berupa mitra pembentang kebaikan Humanity award.
Penghargaan dari Dompet Dhuafa Sulawesi Selatan tersebut diserahkan di atrium Nipah Mall dalam sebuah even amal bertajuk The Sound Of Humanity Peduli Palestina, Sabtu (8/2).
Konsistensi dan kontribusi yang kerap dilakukan YDPI dan KIKST dalam kegiatan-kegiatan kemanusiaan menjadi saat perhatian khusus bagi Dompet Dhuafa. Karena memberikan satu contoh nyata dibidang sosial kemanusiaan.
Kepala Biro Humas dan Sekretariat PT Semen Tonasa Said Chalik yang mendampingi ibu-ibu KIKST dalam penganugerahan Humanity Award, mengatakan, YDPI dan KIKST sudah sejak lama berkontribusi dan sangat peduli dengan kegiatan kemanusiaan. Bukan hanya di ruang lingkup PT Semen Tonasa khususnya tetapi Sulawesi Selatan pada umumnya.
Sehingga sangat wajar jika Dompet Dhuafa memberikan apresiasi berupa award kepada kerukunan istri karyawan dan Yayasan Dakwah dan Pendidikan Islam PT Semen Tonasa tersebut.
Ditambahkan, YDPI dan KIKST bertekad akan terus melakukan kegiatan-kegiatan kemanusiaan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan sebagai bentuk tanggung jawab moril baik dilingkup masyarakat sekitar PT Semen Tonasa ataupun masyakarat Sulawesi Selatan pada umumnya.
Dompet Dhuafa merupakan lembaga nirlaba milik masyarakat Indonesia berdiri pada tahun 1993. Lembaga ini berkhidmat mengangkat harkat sosial kemanusiaan dengan mendayagunakan dana zakat, infak, sedekah, wakaf, serta dana sosial lainnya.
Untuk Sulawesi Selatan sendiri, Dompet Dhuafa yang didirikan pada tahun 2008 dan diresmukan gubernur Sulawesi Selatan, memberikan berbagai macam penghargaan kepada para donatur peduli. (amir)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT