MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — PT Semen Tonasa kembali menggelar Program Mahasiswa Magang Bersertifikat (PMMB). Sebanyak 80 orang mahasiswa/mahasiswi dari 10 universitas mengikuti test interview PMMB yang diselenggarkan di kantor perwakilan PT Semen Tonasa, Kamis (16/1). Dari jumlah tersebut, sebanyak 25 orang peserta akan diterima.
PMMB ini merupakan program Kementerian BUMN yang dimotori FHCI (Forum Human Capital Indonesia). PT Semen Tonasa sendiri diawal tahun 2020 telah masuk pada bacht 3 penyelenggaraannya.
Penilaian wawancara ini menitikberatkan pada 5 aspek, yaitu integritas, kerjasama, penggunaan teknologi informasi, Plpengembangan diri, dan keahlian berdasarkan ilmu. Test wawancara ini berlangsung selama dua hari dengan penguji atau mentor berasal dari lingkup manajemen PT Semen Tonasa.
Animo universitas terhadap program PMMB ini sangat meningkat dari tahun sebelumnya. Dimana, pada batch ke 3 ini jumlah universitas dan peserta bertambah dari tahun sebelumnya. Dari delapan universitas pada batch 2 menjadi 12 universitas. Namun pada batch ke 3 ini hanya 10 universitas yang mengikuti seleksi wawancara.
Ke-12 perguruan tinggi yang telah menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan PT Semen Tonasa, yaitu Universitas Hasanuddin (UNHAS), Universitas Muslim Indonesia (UMI), Universitas Negeri Makassar (UNM), Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) LAN, Universitas Fajar (UNIFA), Universitas Islam Negeri (UIN) ALAUDDIN, Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP), Universitas Bosowa (UNIBOS), Akademi Tehnik Industri Makassar (ATIM), Universitas Muhammadiyah (UNISMUH) Makassar, Yayasan Pendidikan Ujung Pandang (YPUP) dan Sekolah Tinggi Imu Ekonomi Akademi Manajemen Koperasi (STIE AMKOP) Makassar.
Peserta PMMB yang nantinya dinyatakan lulus dan magang selama 6 bulan di PT Semen Tonasa akan bekerja layaknya karyawan Semen Tonasa. Dimana, mereka diberikan tanggung jawab menyelesaikan jobdesk yang telah ditetapkan sebelumnya.
Kepala Biro Humas Semen Tonasa, Said Chalik, mengatakan, PMMB ini merupakan program Kementerian BUMN bekerja sama dengan perguruan tinggi negeri maupun swasta.
Program magang ini adalah tugas yang diberikan Kementerian BUMN kepada Semen Indonesia Group untuk menggandeng perguruan tinggi dalam melakukan link and match antara dunia industri dengan perguruan tinggi.
”Banyak benefit dan pengalaman yang akan diperoleh mahasiswa, kampus, dan BUMN. Khusus mahasiswa, memperoleh kesempatan untuk memperoleh pengalaman di dunia industri,” ujarnya saat menguji para peserta PMMB bersama Kabiro CSR Semen Tonasa, Ilyas HM di kantor perwakilan Semen Tonasa. (amir)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT