ikut bergabung

AMTTB-BBM Demo Kelangkaan BBM di DPRD Tator


Sulsel

AMTTB-BBM Demo Kelangkaan BBM di DPRD Tator

MAKALE, UJUNGJARI.COM — Aliansi Masyarakat Tana Toraja Butuh BBM (AMTTB-BBM), Senin (25/10), menggelar aksi demo di DPRD Tana Toraja. Mereka mendesak Pemda Tana Toraja dan stakeholder lainnya turun tangan mengaatasi kelangkaan BBM di daerah itu.

Sangat terasa sebulan terakhir ini susah mendapatkan premium jenis pertalite di SPBU. Bahkan SPBU kerap dijumpai melayani warga mengisi BBM yang menggunakan jerigen, maupun motor dan mobil sudah modifikasi tangki dengan kapasitas BBM lebih banyak.

Kondisi ini menyebakan antrian panjang yang menyebabkan kemacetan lalulintas di beberapa SPBU.

AMTTB-BBM prihatin kelangkaan BBM ditengah pandemi Covid-19 serta pemulihan ekonomi demo di DPRD dengan dua tuntutan.

“Selain menuntut DPRD dan Pemerintah menstabilkan BBM, mereka meminta Bupati Tana Toraja koordinasikan BPH Migas dan Pemerintah Pusat percepat distribusi BBM ke daerah dan menbah kuota minyak agar persediaan premium di SPBU stabil dan normal,” ujar korlap demo Resky Ponglangi.

Demo dengan tensi tinggi itu, mendapat pengawalan ketat dari aparat kepolisian Polres Tana Toraja yang dipimpin Kasat Samapta AKP Gunarni Munda.

Kendek Rante, anggota DPRD Fraksi Golkar Tana Toraja didampingi Sekda Semuel Tande Bura, dan Kasat Intel Polres Tana Toraja AKP H. Andi Rahman menerima aspirasi AMTTB-BBM.

Kendek Rante tidak menampik jika kondisi itu terjadi lantaran kuota BBM setiap SPBU dikurangi.

Baca Juga :   Percepat Vaksinasi Covid-19,  Camat Ujung  Door To Door

“SPBU yang melayani pengisian jerigen perbuatan melanggar aturan. Dan itu harus di laporkan ke polisi, jika warga menemukan SPBU bandel segera laporkan,” pungkas Kendek Rante. (agus)

dibaca : 37



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top