ikut bergabung

Suardi Nilai Program USAID IUWASH PLUS Berhasil 


Sulsel

Suardi Nilai Program USAID IUWASH PLUS Berhasil 

BARRU, UJUNGJARI.COM — Bupati Barru Suardi Saleh menilai kehadiran Lembaga Pembangunan Internasional Amerika Serikat (USAID) melalui program Indonesia Urban Water Sanitation and Hygiene Penyehatan Lingkungan untuk Semua (IUWASH PLUS) selama lima tahun di Barru patut dinilai sangat sukses dan berhasil.

Kabupaten Barru merupakan satu dari  4 Kabupaten/Kota  di Sulawesi Selatan dan serta daerah lain di Indonesia Timur yang menjalin kerjasama USAID dalam program IUWASH PLUS.

Untuk kabupaten Barru sendiri. Program ini melakukan pendampingan untuk mendukung pemerintah meningkatkan akses air minum dan layanan sanitasi aman serta perbaikan perilaku hygiene bagi masyarakat miskin dan kelompok rentan di perkotaan.

Kerjasama Pemkab Barru dengan USAID sudah berlangsung lima tahun  dan waktunya sudah berakhir sesuai jangka waktu.

Untuk memaknai program ini, dilakukan acara penutupan program USAID IUWASH PLUS wilayah Sulawesi Selatan yang turut dihadiri langsung  Bupati Barru Suardi Saleh,Selasa (6/4) di Hotel  Four Points Makassar.

“Akhirnya, Program yang dimulai pada pertengahan 2016, dengan mitra strategis kita, USAID IUWASH PLUS yang patut dinilai berhasil dan  sukses memperkuat dan mendukung penyediaan layanan air minum dan sanitasi aman yang inklusif di daerah,” kata Suardi.

Suardi mengucapkan rasa syukur dan penghargaan terbaik atas segenap upaya dan pencapaian yang dilakukan selama lima tahun dari USAID IUWASH PLUS di Barru. Khususnya, untuk menciptakan kemandirian masyarakat, pemerintah, sektor swasta, dan pihak terkait lainnya dalam meningkatkan akses air minum, sanitasi, dan perilaku higiene yang berkelanjutan.

Baca Juga :   Pimpin Apel ASN Usai Libur Idulfitri, Ini Pesan Bupati Luwu Timur

Melalui momentum ini, Pemkab menyampaikan terima kasih kepada USAID.

Kegiatan ini juga turut dihadiri Ketua DPRD Barru Lukman T serta OPD maupun stakeholder terkait. Diantaranya Plt Kepala Bappeda Umar S.KM dan Direktur PDAM H. Suheri Made.

“Insya Allah, Komponen-komponen yang telah terbangun baik oleh program ini, akan kami lanjutkan secara mandiri, meski tetap berharap mitra dan hubungan harmonis yang terbangun dengan USAID tetap ada, baik secara individu pendamping maupun program yang memungkinkan lainnya,” ucap Suardi.

Berdasarkan data capaian USAID IUWASH PLUS per April 2021 di Sulawesi Selatan, kata Direktur Kantor Lingkungan USAID Indonesia, Matthew Burton, sebanyak 56.205 orang mendapat layanan air minum layak melalui sambungan baru PDAM, 36.720 di antaranya dari kelompok penduduk dengan tingkat kesejahteraan 40 persen terendah (B40).

dibaca : 48

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top