BARRU, UJUNGJARI.COM — Kelompok Wanita Tani (KWT) Kelurahan Mattapawalie Kecamatan Pujananting, melakukan panen sayur perdana, Kamis (14/3).

Panen perdana ini dihadiri Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barru Hj Hasnah Syam, didampingi Kepala Badan Ketahanan Pangan, Camat Pujananting, Lurah Mattapawalie dan sejumlah tokoh masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barru Hj. Hasnah Syam, mengatakan tanaman pekarangan merupakan langkah untuk menghemat pengeluaran dan tentu jauh lebih sehat.

“Upaya yang dilakukan ini bisa dialihkan ke beberapa kegiatan lain, seperti kebutuhan sayur tidak perlu dibeli lagi,” ujar Hasnah Syam.

Istri Bupati Barru Suardi Saleh ini dalam sambutannya berharap kegiatan pemanfaatan pekarangan ini jangan terputus dan terpaku begitu saja, karena dengan adanya pemanfaatan pekarangan ini bisa memenuhi kehidupan kita sehari-hari.

“Kegiatan para Kelompok Wanita Tani Kelurahan Mattapawalie patut diapresiasi dan didukung penuh karena melakukan langkah positif dalam memanfaatkan pekarangan, untuk menanam sayur,” terangnya. (Udi)