GOWA, UJUNGJARI.COM — Puluhan pelajar berbagai tingkatan sekolah dan pemuda dari berbagai organisasi di Kabupaten Gowa meramaikan giat ‘Bersua Museum’ yang digelar Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Gowa, Senin (14/12/2020) di ruang utama Museum Istana Balla Lompoa di Jl KH Wahid Hasyim, Sungguminasa, Kabupaten Gowa, Provinsi Sulsel.
Kegiatan yang berlangsung hingga 18 Desember 2020 ini, dibuka Bupati Gowa diwakili Asisten II Bidang Kesra Muh Irwan didampingi Sekdis Pariwisata dan Kebudayaan Gowa Nasrun Bohari dihadiri sejumlah budayawan dan sejarawan di Gowa.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sekdis Pariwisata dan Kebudayaan Gowa Nasrun Bohari mengatakan kegiatan ini sebagai langkah pelestarian kebudayaan museum Balla Lompoa.
” Tujuannya tidak lain adalah mengenal museum Balla Lompoa dengan belajar di museum ini selama kegiatan berlangsung. Jadi kita berharap para peserta yang terdiri dari pelajar dan pemuda ini akan mendapatkan pengetahuan tambahan serta wawasan baru serta menambah referensi visual mereka dalam melestarikan peninggalan sejarah yang ada didalam museum ini,” kata Nasrun mewakili Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Gowa Andi Tenriwati Tahri yang berhalangan hadir.
Dijelaskan Nasrun, dalam kegiatan ini akan dilakukan pula pameran temporer, lomba karya tulis ilmiah serta diskusi bersama bertema budaya dan sejarah.
Sementara itu Bupati Gowa diwakili Asisten 1 Pemkab Gowa Irwan Gassing saat membuka ‘Bersua Museum’ mengatakan selaku pemerintah kabupaten, pihaknya menyambut baik kegiatan ‘Bersua di Museum’ yang intinya mengajak masyarakat untuk berkunjung ke museum. Apalagi museum Balla Lompoa merupakan salah satu destinasi wisata sejarah di Gowa yang sudah dikenal di mancanegara.
” Saya mengharapkan kegiatan ini lebih menggairahkan semangat generasi muda kita, pelajar kita, pemerintah, sejarawan, budayawan untuk terus menerus melestarikan budaya daerah Gowa. Pemkab Gowa selalu berusaha untuk menumbuhkembangkan kembali minat generasi muda untuk gelorakan kembali nilai-nilai kesejarahan masa lalu agar generasi muda tetap tahu sejarah. Selain itu, tentu kita berharap Gowa makin dikenal oleh mancanegara melalui museum Balla Lompoa ini,” papar Irwan menyampaikan arahan Bupati Gowa.-