ikut bergabung

Kafilah Pangkep Target Juara Umum Di MTQ Virtual


Kafilah Pangkep target juara umum di MTQ Sulsel yang digelar secara virtual

Sulsel

Kafilah Pangkep Target Juara Umum Di MTQ Virtual

PANGKEP,UJUNGJARI– Sebagai tuan rumah MTQ ke XXXI tingkat Sulsel. Kafilah kabupaten Pangkep menargetkan juara umum. Target juara sangat beralasan bagi kontingen daerah ini karena didukung peserta beprpengalaman diberbagai lomba MTQ, baik ditingkat provinsi maupun nasional.
Ketua Kontingen Kafilah Pangkep Dr Jamaruddin sangat optimis bisa mencapai terget juara karena kafilah Pangkep dihuni orang berpengalaman diberbagai lomba ajang MTQ.
“Insya Allah di MTQ ke XXXI ini kita targetkan juara umum. Memang diakui saat MTQ di Luwu Timur , kafilah Pangkep hanya berada diperingkat 6. Tetapi kali ini sebagai tuan rumah optimis bisa juara umum di MTQ virtual ini,” ucap Jamaruddin, Selasa(1/9).
Kepala Kementerian Agama Pangkep ini berharap MTQ kali ini, menjadi momentum untuk memberdayakan pembinaan qari, hifdzil quran di Sentral Bina Qari (SBQ)di Kabupaten Pangkep.
“Kami bertekad, bagaimana mewujudkan Al quran sebagai pandangan hidup dalam kehidupan sehari-hari. Tentu ini sebaiknya menjadi kewajiban dalam keluarga dan masyarakat,” terangnya.

Target juara sangat terbuka bagi kafilah Pangkep, lanjut Jamaruddin. Sebab kafilah Kabupaten Pangkep diwakili peserta handal dan berpengalamn diberbagai golongan yang dilombakan.

Diantara cabang lomba dan peserta yang ditargetkan bisa meraih juara yakni Tilawah Remaja Marifah Rahman, Tilawah Anak-anak Putri Fitra Zazkiyah, Tilawah Murattal Putri Miftah, Tilawah Dewasa Putra Zulkifli .

Sementara dicabang Hifdzil Putri 10 juz Nurfadillah, Hifdzil 30 Juz Putra Agung, Hifdzil 1 Juz Putra Andi Farhan Humaedi, Hifdzil 20 Juz Putri Husnul Khatimah.

Baca Juga :   Pemkab Lutim Gelar Rakor Lembaga Layanan Perempuan dan Anak

“Untuk Tartil Putra Anak M. Fathir, Kaligrafi Naskah Putra Muh Wahyu, Kaligrafi Dekorasi Putra A Saiful Haq,” pungkasnya( udi)

dibaca : 33



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top