ikut bergabung

Berdayakan Kader PKK dan UMKM, Lurah Laikang Pesan 500 Masker


Lurah Laikang, Siti Fatimah, SE

Makassar

Berdayakan Kader PKK dan UMKM, Lurah Laikang Pesan 500 Masker

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Tim Gugus Pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid-19) Kelurahan Laikang, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, tak henti-hantinya turun melakukan upaya pencegahan penyebaran corona virus kepada masyarakat.

Selain aktif mengedukasi warga dan melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga dan sejumlah fasilitas umum. Tim Gugus Covid-19 Laikang, juga telah memberikan bantuan paket bahan makanan pokok kepada warga yang terdampak coronavirus. Serta membagikan ratusan masker kepada masyarakat Laikang.

“Sesuai instruksi Bapak Walikota dan Camat Biringkanaya, kami tim gugus pencegahan penyebaran Covid-19 di kelurahan, memang harus turun ke masyarakat. Mengedukasi warga untuk memutus mata rantai virus korona. Serta memberikan bantuan paket kebutuhan pokok kepada warga pra sejahtera,” kata Lurah Laikang, Siti Fatimah, SE usai melaksanakan rapid test kepada warga di Kompleks Regency, Rabu (15/4/2020) pagi.

Baca Juga

“Paket sembako sudah kami bagikan, itu dari Ibu Ketua PKK Provinsi Sulawesi Selatan. Ada juga dari Ibu Ketua PKK Kecamatan Biringkanaya, dan sebagian dari saya pribadi. Alhamdulillah, semua paket sembako di Laikang sudah tersalur melalui masing-masing Ketua RW,” ujar Fatimah.

Khusus masker, lanjut Fatimah, pihaknya sudah membagikan ke warga. “Saya pesan masker 500 lembar, sebaian sudah kami bagi-bagi ke warga. Sebentar malam kami posko, dan lanjut lagi membagikan masker kepada warga. Untuk menghindari kerumunan, kami bagikan melalui ketua RW masing-masing,” ujar Lurah Fatimah.

Baca Juga :   Prof Husain Syam Terima Lisensi Lembaga Sertifikasi Profesi UNM dari BNSP

● Berdayakan Kader PKK dan UMKM

Pengadaan 500 masker di kelurahan Laikang dibuat dan pesan langsung dari kader PKK dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang berada di kelutahan Laikang.

“Jadi, lima ratus masker yang kami pesan adalah buatan kader PKK Laikang, mereka bikin dan jahit sendiri di rumah. Sebagian kami pesan di UMKM,” tutur Fatimah.

Dikatakan Fatimah, Ia berdayakan kader PKK dan UMKM sekaligus membantu masyarakat yang terdampak Covid-19.

“Lumayan, dengan pengadaan masker ini, warga kami juga bisa terbantu dalam mememuhi kebutuhan hari-harinya,” pungkasnya.

Dalam berbagai kesempatan, Lurah Fatimah, mengajak masyarakat Laikang untuk menggunakan masker. Terlebih jika sedang ke luar rumah atau bepergian.

Hal itu sesuai anjuran yang dikeluarkan oleh WHO (organisasi kesehatan dunia). Bahwa masyarakat diminta menggunakan masker jika bepergian ke luar. Hal tersebut dilakukan guna mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

dibaca : 55

Laman: 1 2



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Makassar

Populer Minggu ini

Arsip

To Top