MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Politisi PDIP Sulsel, Dr Ulfa Mawardi turun mengunjungi korban banjir dan longsor di beberapa titik daerah yang terkena musibah di Sulsel.

Dr Ulfa Mawardi mengaku, telah turun di 5 titik bencana di Sulsel.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mulai dari warga sekitaran Jalan Bangkala dalam blok VIII perumnas Antang Makassar, Komp IDI Tello Baru, Keluarahan Batua Manggala Makassar, Desa Lonjoboko Parangloe Gowa dan Desa Parangloe Gowa,” ungkap Ulfa kepada Media usai menggelar kunjungan, Sabtu (26/1/2019).

Lanjut, Direktur Yayasan Mar’ah Foundation ini menambahkan, dalam kunjungan tersebut ada beberapa bantuan logistik yang diserahkan.

“Mulai dari mie instan, sembako, dan beberapa bantuan lainnya,” tambahnya.

Bagi Ulfa Mawardi bahwa yang paling merasakan dampak dari Bencana adalah perempuan dan anak.

“Sehingga yayasan mar’ah memberi perhatian khusus bagi kebutuhan perempuan dan anak pasca bencana banjir ini,” imbuhnya.

Dengan demikian, Ulfa yang juga Dosen Unismuh Makassar ini menilai bahwa bencana Sulsel ini bagian dari tanggungjawab kepedulian kita semua.

“Ini tanggungjawab kita semua, apa yang terjadi bagi saudara yang susah kita itu harus tolong bersama,” tuturnya.

Sekedar diketahui, ada beberapa titik korban banjir dan longsor di Sulsel yakni Makassar, Gowa, Jeneponto, Maros, Pangkep dan Barru. (rls)