ikut bergabung

Puluhan Rumah Rusak Diterjang Puting Beliung 1 Hancur, Seorang Nenek Luka


Sulsel

Puluhan Rumah Rusak Diterjang Puting Beliung 1 Hancur, Seorang Nenek Luka

 

BARRU,UJUNGJARI– Angin puting beliung kembali menerjang dua kecamatan di kabupaten Barru, sekitar pukul 05.00 wita, Jum’at(31/1). Di kecamatan Barru 7 rumah warga mengalami kerusakan dan seorang nenek bernama Walha(70) terluka akibat tertimpa kayu dari rumahnya yang hancur di kampung Garongkong kelurahan Mangempang di kecamatan Barru.

Di kecamatan Balusu angin puting beliung juga merusak 7 rumah warga. Rata-rata atap rumah terbang akibat angin kencang. Kondisi kerusakan rumah terparah dialami rumah milik Walha(korban luka). Rumahnya rata-rata dengan tanah.

Mustafa (75) suami Walha menceritakan kejadian yang menimpa rumahnya, saat baru saja mau menunaikan ibadah salat subuh, tetapi secara tiba-tiba datang angin kencang.

” Saya hanya berdua dengan istri, Walha, kaget bukan kepalang karena angin bertiup sangat kencang datang begitu tiba-tiba. Rumah saya langsung rubuh hingga rata dengan tanah,” kata Mustafa.

Mustafa juga menjelaskan tiga rumah tetangganya mengalami kerusakan akibat angin kencang. “Tetapi rumah tetangga saya hanya rusak ringan. Diantaranya rumah milik Akil, Safriani dan Amiruddin,” terangnya.

Kepala Dinas Sosial Andi Makmun Aksa menyatakan pihaknya sudah turun mengunjungi lokasi angin kencang.

“Para korban kita sudah berikan bantuan kebutuhan dasar seperti beras, terpal, karpet, mie instan dan beberapa bantuan lainnya,” ucap Andi Makmun(. udi)

Baca Juga :   Bupati Selayar Kukuhkan Agen Jarlinaker dan Launching Simpelnaker

dibaca : 50



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top