GOWA, UJUNGJARI.COM — Menutup sejumlah kegiatan di tahun 2018 lalu yang telah dilaksanakan, kini alumni SMPN Bontomanai (Botman) sekarang bernama SMPN 1 Bontomarannu, Kecamatan Bontomarannu angkatan 89 kembali bereuni.
Reuni yang digelar Minggu (13/1/2019) lalu di kediaman salah satu alumni 89 itu kembali menggagas sejumlah program bertajuk penguatan silaturahmi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua Alumni Botman 89 H Rusli Husain, Rabu (16/1/2019) mengatakan, reuni yang digelar perdana di awal tahun 2019 ini tidak lain kembali menggagas sejumlah kegiatan bertajuk penguatan silaturahmi dan mengeratkan tali persaudaraan.
“Pada tahun 2018 lalu sejumlah program yang telah kita lakukan tidak lain intinya adalah silaturahmi. Jadi yang kita mau lakukan di tahun 2019 ini juga semata-mata silaturahmi, namun kemungkinan kemasannya yang kita lakukan beda,” jelas H Rusli Husain.
Safaruddin, salah satu dari alumni Botman 89 mengatakan, reuni yang selama ini digelar angkatannya cukup memberikan nuansa positif bagi dirinya.
Setidaknya bagi Safaruddin yang kerap sibuk bekerja sebagai anggota TNI bisa meluangkan waktu senggangnya untuk kumpul bersama teman-temannya sewaktu di SMP dulu.
Hal sama dikatakan Syamsiah. “Kusukaki kalau ada reuni-reuni begini. Jadi kuingat kembali masa-masa riang waktu kecil di bangku SMP. Sekarang kami semua bisa mengulang memori dulu meski usia sudah pada di atas 40 tahunan,” kata Syamsiah.
Alumni Botman 89 memang rutin melakukan reuni dalam bentuk arisan bulanan dan sesekali berwisata bersama. (saribulan)