ENREKANG, UJUNGJARI — Pemkab Enrekang menggelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1441 H. Acara tersebut digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Enrekang, Kamis (28/11/2019).
Acara maulid dihadiri langsung oleh Bupati Enrekang Muslimin Bando, beserta jajaran forkopimda. Sejumlah Kepala SKPD, camat dan ratusan ASN juga memadati ruang pola.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Turut hadir anggota DPR-RI Mitra Fakhruddin MB, yang rencananya menyambung acara dengan kegiatan sosialisasi.
Maulid tersebut dirangkaikan dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) atau nota kesepahaman, antara Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar dan BPJS Ketenagakerjaan, dengan Pemkab Enrekang.
Pantauan media dilokasi maulid, nampak puluhan burak’ atau batang pisang dan telur khas maulid yang telah dihias warna-warni. Burak maulid disiapkan oleh masing-masing SKPD. (Suka)