ikut bergabung

Polres Gowa Amankan 245 Liter Ballo, Tiga Warga Diborgol


Barang bukti ballo yang dikemas dalam karung dan diangkut sepeda motor oleh pemiliknya.

Sulsel

Polres Gowa Amankan 245 Liter Ballo, Tiga Warga Diborgol

GOWA, UJUNGJARI.COM — Selama empat hari melakukan operasi Pekat Lipu2019, jajaran Polres Gowa berhasil mengamankan 245 liter minuman keras jenis ballo (tuak,red). Dari 245 liter minuman memabukkan itu, Polisi meringkus tiga orang warga sebagai penjual ballo.

Operasi Pekat Lipu 2019 yang dilakukan sejak Senin (18/11/2019) dan akan berakhir 7 Desember 2019 itu diharapkan oleh jajaran Polres Gowa dapat mengungkap berbagai penyakit masyarakat.

Ratusan liter ballo itu diamankan Polisi di Kecamatan Manuju dan Kecamatan Somba Opu berdasarkan laporan masyarakat sekitar yang setiap hari terganggu dengan aktivitas para penjual ballo yang kerap memicu keributan di lokasi penjualan.

Tiga pelaku pemilik sekaligus penjual ballo itu yakni PN (35), RS (48) dan AL (47). Ketiganya pun langsung ditindaki  hukum berupa Tipiring untuk membuat efek jera bagi para pelaku.

Kapolres Gowa AKBP Boy FS Samola, Kamis (21/11/2019) mengatakan, saat ini Polres Gowa menggelar Operasi Pekat Lipu 2019 dengan sasaran kejahatan jalanan, premanisme, judi, miras, sajam, asusila hingga kejahatan lain yang dapat meresahkan masyarakat.

“Operasi ini akan kita lakukan hingga 7 Desember 2019 nanti,” jelas Boy singkat. (saribulan)

Baca Juga :   Baznas Enrekang Kirim 10 Anak Penerima Beasiswa ke Athirah Bone

dibaca : 36



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top