GOWA, UJUNGJARI.COM — Persatuan Orangtua Siswa PG-TKIT Alfityan School Gowa (POS TKIT Afisgo) menggelar kajian orangtua siswa yang berlangsung di aula mini Yayasan Afisgo, Kamis (17/10/2019) siang tadi.
Kegiatan rutin yang diadakan oleh para pengurus POS periode 2019-2020 ini diisi dengan materi bertema ‘Agar Amal tak Menjadi Debu’ oleh Ustads Dr Hasanna Lawang yang merupakan Dewan Pembina Yayasan Alfisgo.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
” Tujuan manusia diciptakan itu hanyalah untuk menyembah Allah SWT semata dan masa depan manusia yang sebenarnya adalah pertemuan kepada-Nya serta bagaimana agar segala kebaikan kita di dunia tidak hilang begitu saja yaitu dengan cara mengharapkan rahmat Allah SWT,” kata Ustadz Dr Hasanna Lawang.
Ia juga menambahkan bahwa cara mendapatkan rahmat Allah yaitu dengan banyak beramal shaleh dan kiat agar amalan manusia tidak mudah menjadi debu yaitu dengan menjaga hati, menjaga pikiran dan menjaga fisik diri serta memperbanyak berdoa memohon agar diberi keteguhan dalam beragama.
Materi yang disampaikan Dewan Pembina Yayasan Afisgo ini sangat menarik perhatian para pengurus POS yang merupakan orangtua siswa PG-TKIT Afisgo dan berharap dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Kajian inipun ditandai tanya jawab serta diskusi. (saribulan)