ikut bergabung

Cegah Balapan Liar dan Freestyle, Ini yang Dilakukan Subnit II Turjawali Sabhara Gowa


Personil Subnit II Turjawali Sabhara Polres Gowa saat melakukan pengarahan kepada para pemuda yang kerap lakukan balapan liar.

Sulsel

Cegah Balapan Liar dan Freestyle, Ini yang Dilakukan Subnit II Turjawali Sabhara Gowa

GOWA, UJUNGJARI.COM — Berdasar dari hasil maping tentang wilayah rawan bahwa di sekitar Jl Masjid Raya, Jl Tumanurung Sungguminasa merupakan lokasi atau area yang rawan dijadikan aksi balapan liar dan aksi freestyle membuat jajaran Subnit II Turjawali Sat Sabhara Polres Gowa gencar melakukan patroli mobile hunting dan dialogis.

Patroli mobile hunting dan dialogis yang dilakukan Sabtu (13/10/2019) malam kemarin dipimpin Kasubnit II Turjawali Aiptu Murtala Kadir.

Dalam patroli tersebut, personil Turjawali memberikan arahan dan melakukan dialogis kepada para remaja yang sangat rentang melakukan balapan liar. Selain memberikan arahan itu, personil Turjawali juga mengamankan sebuah sepeda motor Nopol 5325 QV merk Honda Beat warna hitam. 

Baca Juga

Diamankannya motor itu lantaran pengendaranya melakukan aksi freestyle di ruas tengah jalan poros yang dinilai meresahkan pengguna jalan lainnya.

” Iya setiap malam akhir pekan kawasan Jl.Masjid Raya dan Jl Tumanurung menjadi area empuk bahi para pebalap liar dan pelaku freestyle bagi anak-anak muda komunitas motor. Kawasan jalan dalam kota ini memang sangat ramai di malam mingguan apalagi memang banyak komunitas motor ngumpul. Di saat ngumpul inilah beberapa oknum pemuda yang bukan  dari komunitas motor itu, sengaja melakukan aksi balap liar dan freestyle dengan tujuan mengajak dan memancing kelompok komunitas yang ada untuk ikut aksinya. Nah untuk.mencegah itu maka kami langsung bergerak. Seorang pelaku freestyle yang bukan komunitas motor kami amankan karena indikasinya sengaja memancing-mancing komunitas motor yang lagi ngumpul di depan Masjid Agung Syekh Yusuf dan di Tumanurung,” jelas Aiptu Murtala Kadir.

Baca Juga :   Lebaran Berkah, Ceo EM.ES Bagi 600 Ekor Ayam ke Masyarakat Pinrang

Aiptu Murtala mengatakan personil melakukan kegiatan dialogis kepada kelompok komunitas motor dengan memberikan pesan dan imbauan kamtibmas agar senantiasa mendukung kinerja Kepolisian dengan tertib berlalulintas dan tidak mudah terpancing atas aksi-aksi oknum pemuda yang sengaja ingin mengganggu situasi arus lalin yang dinilai dapat mengakibatkan kejadian lakalantas.

” Ini kita lakukan untuk meminimalisir aksi dan tindakan kasus 3C dan dari kegiatan hunting dan dialogis yang kami lakukan, situasi aman dan kondusif,” kata Aiptu Murtala Kadir. (saribulan)

dibaca : 44



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top