MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Saat melakukan pemaparan dalam rapat monitoring dan evaluasi dihadapan menteri Perhubungan Budi Karya, terkait pengadaan pembebasan lahan, proyek kereta api di Sulawesi Selatan. Kepala Balai Pemantapan Kawasan Hutan (BPKH) Wilayah VII Makassar, Syafri, secara tiba-tiba mengalami serangan jantung.
Syafri yang terkena serangan jantung secara tiba-tiba, saat tengah mempersentasekan lahan hutan di Kabupaten Barru dan Kabupaten Pangkep, di hadapan Menteri Perhubungan Budi Karya, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah dan Kepala Kejati Sulsel Firdaus Dewilmar, ruang rapat kantor Kejati Sulsel, Kamis (26/9).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kepala Kejaksaan Tinggi Sulsel, Dr Firdaus Dewilmar SH, M Hum, saat ditemui usai mengantar dan mendampingi Syafri ke Rumah Sakit Ibnu Sina, mengatakan turut belasungkawa dan mendoakan almarhum, agar diterima disisi Allah SWT.
“Beliau itu yang memberikan informasi demi suksesnya dan lancarnya pengadaan tanah di wilayah pangkep,” kata Firdaus Dewilmar.
Karena kata Firdaus belau ialah pejabat dari pihak kehutanan. “Jadi pada saat selesai dia memberikan pemaparan, beliau ini menyampaikan saran dan pendapat terkait dengan msaslah pembebasan lahan di wilayah Barru, Pangkep dan Maros, khususnya yang menyangkut kawasan hutan,” tandasnya.
Sempat dia omong panjang lebar, masukannya cukup bisa menyelesaikan permasalahan. karena informasinya sangat bermanfaat karena mendapatkan saran dari beliau.
Diakhir pemaparannya (Syafri) suaranya semakin lama semakin terdengar berubah menjadi pelan, “Mukannya saya lihat pucat terus mau jatuh. Kan tempat duduknya rapat karena dia ada teman disebelahnya,” kenang Firdaus Dewilmar.
Terus langsunglah disitu kita berikan pertolongan untuk kita bawa ke rumah sakit. Tapi allah berkehendak lain muda-mudahan allah mau husnul khotimah dan diterima di sisi Allah SWT.
Firdaus menuturkan, tadi pak menteri sudah datang di rumahnya. Memberikan kepada istri almarhum dan keluarga bahwa turut belasungkawa.
“Dia pahlawan kereta api Sulsel, nanti kita akan bantu di bandara untuk diterbangkan ke kendari,” tandasnya.(mat)