GOWA, UJUNGJARI.COM — Bencana banjir yang terjadi di sejumlah titik di wilayah Kecamatan Somba Opu, beberapa hari ini terlihat kesedihan menyelimuti para warga korban banjir. Mereka sedih sekaligus senang karena disaat mereka diterpa musibah rumah tergenang air bah, seorang pemuda bernama Hasrul Abdul Rajab (HAR) langsung datang membawa ratusan kantong kresek.

Kantong kresek yang dibawa ternyata berkah kepedulian seorang HAR yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Gowa dan juga Koordinator Dozer Gowa dan Ketua MPS (Milenial Peduli Sulsel).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sejumlah ibu rumahtangga di Perumahan Mutiara Permai pun langsung menyambutnya riang.

“Alhamdulillah terima kasih banyak atas kepedulian Pak Dewan HAR. Warga saya sangat terharu dengan kedatangan beliau yang langsung melihat kondisi warga saya yang terkena banjir. Dan beliau datang menyerahkan langsung bantuannya. Sungguh dermawan Pak HAR, ” kata Ibu Sania Rasyid selaku ketua RT di perumahan Mutiara Permai di Jl Yusuf Bauty, Kelurahan Paccinongang, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa, Senin (23/12) siang.

Ibu Sania Rasyid merupakan satu dari 100 KK di wilayah setempat yang terdampak banjir. Oleh HAR yang turun disertai Tim Dozer Gowa serta sejumlah anggota Milenial Peduli Sulsel (MPS), para warga diberikan paket sembako berupa makanan siap saji dan biskuit serta peralatan mandi berupa sabun cuci serta perlengkapan bayi dan lainnya.

“Kami sangat berterimakasih sebab Pak Dewan tidak hanya datang ketika musim Pileg tapi beliau juga datang disaat kami susah. Beliau memang patut dijaga sebagai aset rakyat yang peduli. Pak Dewan tidak lupa kami,” kata Sania Rasyid.

Sementara itu, Hasrul Abdul Rajab yang turun menggandeng dua komunitasnya yakni Dozer dan MPS, tidak muluk-muluk. HAR dengan santun mengatakan, sebagai wakil rakyat sudah sepatutnya punya empaty di setiap kesulitan rakyat.

“Milenial Peduli Sulsel, peduli sesama.
Hari ini kami mengunjungi warga yang ada di dua perumahan di Jl Yusuf Bauty yakni Perumahan Mutiara Permai. Kami membawa bantuan untuk warga yang terkena banjir. Untuk saat ini kami membawa paket untuk 100 KK. Isinya macam-macam, setidaknya bisa sedikit meringankan beban mereka. Meski harganya tak seberapa, tapi yang mereka butuh adalah sapaan kita, sapaan saya selaku wakilnya di dewan. Semoga apa yang kami lakukan ini berkah bagi masyarakat yang membutuhkan, ” kata HAR.

Setelah mendistribusikan paket sembako di Jl Yusuf Bauty, HAR mengatakan akan lanjut melakukan hal sama di Kelurahan Samata dan Kelurahan Tamarunang.

“Insya Allah besok (Selasa, red) kami akan menyambangi warga terkena banjir di Samata dan Tamarunang, ” tambah legislator Partai Gerindra ini.

HAR pun berharap Pemerintah Kabupaten Gowa bisa lebih tanggap dalam menghadapi bencana banjir ini.

“Saya secara pribadi merasa sangat prihatin atas musibah banjir yang melanda beberapa wilayah dj Gowa terkhusus di Somba Opu, apalgi setiap tahun berulang-ulang. Mari kita mencari solusi agar ke depan tidak terjadi lagi banjir berulang-ulang ini,” kata HAR. –