TAKALAR, UJUNGJARI–Calon Wakil Bupati Takalar periode 2024-2029, H.Hengky Yasin yang menjadi pendamping H.Mohammad Firdaus Daeng Manye, dinilai memiliki keunggulan secara politik dan sosial dibanding figur lain yang maju bertarung. Salah satunya adalah basis pendukung yang kuat.
Penilaian itu datang dari Ketua Harian JAPRA SYNDICATE, Resky Setiawan. Analis politik ini menegaskan, tageline “Takalar Memanggil” sangat tepat untuk pasangan calon DM-HHY.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Resky Setiawan menguraikan, Hengky Yasin merupakan salah satu figur yang mewakili geopolitik Galesong Raya. Wilayah ini meliputi tiga kecamatan di Kabupaten Takalar, termasuk dua kecamatan lainnya yaitu Sanrobone dan Mappakasunggu.
“Dalam menyonsong Pilkada Takalar representasi geopolitik itu selalu muncul di permukaan, antara Galesong dan Polongbangkeng,” kata Resky.
Dibanding wilayah Polongbangkeng dan sekitarnya, Galesong Raya punya jumlah pemilih yang lebih banyak. Jika disatukan, Kecamatan Galesong, Galesong Utara dan Galesong Selatan punya daftar pemilih tetap mencapai 82.879 pemilih.
Data itu belum termasuk Kecamatan Sanrobone maupun Mappakasunggu serta Kepulauan Tanakeke yang merupakan bagian dari Galesong Raya. Dengan begitu, figur dari wilayah Galesong Raya jelas punya basis geopolitik yang kuat.
“Kerja akar rumput yang nyata, Hengky Yasin punya basis pendukung yang kuat. Itu terbukti dengan terpilihnya istri Hengky Yasin, Fadillah Fahriana sebagai anggota DPRD Sulsel,” tukasnya.
Fadillah Fahriana maju sebagai caleg PKB DPRD Sulsel Dapil Takalar-Gowa dan berhasil terpilih dengan raihan 28.408 suara. Ia duduk menggantikan suaminya yang akan maju di Pilkada Takalar.
Sementara itu, dari hasil olah data dan konsolidasi Tim Tuju’ Se’re (71′) menunjukkan, dari beberapa hasil survei dan penjajakan yang dilakukan, maka sangat patut, jika H.Hengky Yasin menjadi pendamping H.Mohammad Firdaus Daeng Manye.
“Pasangan ini adalah pasangan ideal antara pengusaha sukses dengan seorang politisi ulung,'” ungkap Ketua Tim Tuju’ Se’re, Emba Djonda.
“Hengky Yasin dengan gerakan grass root-nya memang terbukti cukup signifikan. Ia juga berhasil mendudukkan istrinya di DPRD Sulsel,” tandas Emba Djonda, Minggu 1 mei 2024. (jaya)