ikut bergabung

Efek Mutasi, Jirak Menilai Bupati Takalar Tidak Adil


Sulsel

Efek Mutasi, Jirak Menilai Bupati Takalar Tidak Adil

 

UJUNGJARI, TAKALAR-Akibat mutasi disetiap kesempatan mengakibatkan sejumlah pejabat lingkup pemkab Takalar harus tersungkur bahkan tiarap menerima kebijakan Bupati Takalar

Menyikapi dinamika pemerintahan SK – HD, jaringan informasi rakyat (Jirak) menilai Bupati Takalar belum mencerminkan sebuah sikap seorang pemimpin yang dilahirkan oleh sebuah proses demokrasi alias suara terbanyak

” Bupati Takalar seharusnya bersikap adil dalam mengambil sebuah keputusan, penon aktifan puluhan pejabat tinggi pratama juga merupakan sinyal Bupati telah melahirkan kecemburuan
dalam lingkup kerja,” Kata Ketua Jirak Takalar, Ahmad ” Othe ” Azis, Sabtu (24/8/2019)

Kata tidak ” Adil ” oleh Ketua Jirak Takalar teruntai setelah salah satu pejabat tinggi pratama atau setara dengan esalon II dikembalikan menjadi Guru pada salah satu sekolah dikecamatan Pattallassang,

” Puluhan pejabat lingkup pemkab Takalar mengawali kariernya sebagai Guru, toh kenapa hanya satu orang yang dikembalikan, inilah indikator Bupati Takalar semena mena terhadap rakyatnya dan tidak mampu menciptakan rasa keadilan,” Ungkap Ahmad Azis.

Lebih jauh, Ahmad Azis mengatakan iklim baik yang didambakan oleh masyarakat Takalar belum tercipta secara utuh selama kurang lebih 2 tahun masa pemerintahan SK-HD,

” Mungkin maksud pemerintah daerah baik untuk tujuan kedepan, tapi beberapa cara dan proses yang dilakukan kurang populis bahkan cenderung tidak sesuai regulasi sehingga menuai banyak komentar negatif yang berimplikasi pada kurangnya partisipasi masyarakat dalam pembangunan,” Urai Ahmad Azis.. (Ari Irawan)

Baca Juga :   Sewa Ruko Pasar Mangkoso Mahal, Pedagang Mengadu Ke Dewan

dibaca : 33



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top