MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Moh Ramdhan Pomanto terus menunjukkan keseriusannya ikut bertarung dalam kontestasi Pemilihan Gubernur Sulsel 2024-2029.
Hingga saat ini, Danny resmi mendaftar sebagai Bakal Calon Gubernur Sulawesi Selatan (Bacagub Sulsel) 2024-2029 di tujuh partai politik.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sebelumnya, Danny sudah mengembalikan berkas pendaftaran Bacagub Sulsel di dua partai, yakni PDI-P dan Hanura.
Sedangkan pada Kamis 23 Mei 2024, Danny Pomanto diantar ribuan relawan pendukung dan simpatisan mengembalikan berkas pendaftaran di lima partai.
Bergerak dari kediaman pribadinya di Jalan Amirullah sekitar pukul 15.00 wita, Danny bersama relawan dan simpatisan menuju ke Kantor DPW PKB Sulsel di Jalan Toddopuli Raya Utara.
Di sana Danny disambut hangat Ketua PKB Sulsel Azhar Arsyad. Sambutan serupa juga diterima Danny saat menyambangi Kantor DPW Demokrat Sulsel di Jalan Mirah Seruni.
Ketua DPW Demokrat Sulsel Ni’matullah menyambut Danny bersama rombongan dengan tangan terbuka. Ia bahkan ingin mengulang sejarah kemenangan bersama Danny Pomanto di Pilkada.
Yang mana partai besutan Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) adalah kendaraan politik ‘DP’ saat bertarung di Pilwali 2013 dan 2020 lalu.
Danny mengatakan kehadirannya membawa sendiri berkas pendaftaran Bacagub Sulsel di lima partai sekaligus dalam sehari adalah bentuk keseriusannya maju di Pilgub Sulsel 2024-2029.
“Ini sebagai tanda bahwa kami serius untuk maju,” tegas Danny Pomanto, Kamis (23/5).
Membawa tagline Baik untuk Semua adalah komitmennya serius maju di Pilgub Sulsel untuk pembangunan yang jauh tambah baik ke depan
Sehingga Danny berharap usungan partai politik bisa mencukupkan kursi untuk bisa bertarung di Pilgub Sulsel 2024-2029.
Di mana, syarat maju di Pilgub Sulsel Dalah 20% dari total jumlah kursi sebanyak 85 di DPRD sulsel atau minimal 17 kursi.
Sementara PDI-P yang merupakan partai Danny Pomanto telah memperoleh 6 kursi di DPRD Sulsel.
“Jadi siapa nanti yang kita nyangkut di hati teman-teman partai Insyaallah mudah-mudahan cukup, karena koalisi itu yang penting cukup,” tuturnya.
Setelah dari Demokrat, Danny kemudian mengembalikan berkas pendaftaran di PAN Sulsel dan diterima Ketua Desk Pilkada DPW PAN Sulsel Andi Muhammad Irfan AB.
Wali Kota Makassar dua periode itu juga mengembalikan berkas pendaftaran di PPP Sulsel. Mempunyai kedekatan dengan PPP, Danny diterima dengan hangat Ketua PPP Sulsel Imam Fauzan Amir Uskara.
Imam Fauzan juga mendoakan Danny agar menjadi Gubernur Sulsel. Bahkan, ia secara khusus meminta jikalau terpilih menjadi Gubernur agar melanjutkan pembangunan stadion yang merupakan harapan bersama masyarakat Sulsel.
“Kalau rejekinya jadi Gubernur, pak Danny bisa melanjutkan pembangunan stadion, karena saya sangat yakin salah satu orang yang bisa memperbaiki Sulsel yang tidak baik-baik saja adalah pak Danny Pomanto,” ungkap Imam Fauzan.
Usai membawa berkas pendfatran di empat partai, Danny melanjutkan perjalanan ke daerah Timur Kota Makassar. Ia bersama relawan mendaftarkan diri di PKS Sulsel.
Danny dan rombongan diterima Ketua Majelis Pertimbangan Wilayah (MPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sulawesi Selatan Mallarangan Tutu. Ini menjadi bukti Danny serius ingin menang bersama PKS. (drw)