GOWA, UJUNGJARI.COM — Diperolehnya pengakuan negara tentang kepahlawanan Karaeng Pattingaloang dan meraih penghargaan Bintang Budaya Parama Dharma dari Presiden RI Joko Widodo, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan menyatakan sangat bangga.

Saat dimintai komentarnya soal penghargaan tersebut usai menyerahkan remisi di Lapas Narkotika dan Lapas Wanita Bolangi Pattallassang, Sabtu (17/8/2019) siang, Adnan mengatakan bahwa penghargaan itu adalah sebuah pengakuan dari negara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sebagai bupati dan sebagai orang Gowa saya sangat berbangga. Ini tentu menjadi motivasi bagi kita di Gowa karena Gowa mendapatkan pengakuan kepahlawanan lagi dari Presiden. Tanda negara mengakuinya. Kita harap Gowa tetap menjadi contoh bagi daerah lainnya di Sulsel maupun luar Sulsel,” kata Adnan.

Adnan juga berharap setelah Karaeng Pattingaloang pemerintah kabupaten akan mengusulkan lagi karaeng lainnya untuk mendapatkan pengakuan negara.

Tapi untuk mengusulkan itu tambah bupati, tentunya tidak sekadar mengusulkan tapi akan melihat dari track record masing-masing karaeng yang ada di Gowa.

“Setelah Karaeng Pattingaloang ini mendapat pengakuan sebagai pahlawan nasional maka kita (Gowa) telah memiliki tiga pahlawan nasional. Dua lainnya yakni Sultan Hasanuddin Raja Gowa ke-16 dan Syekh Yusuf Al Makassari,” kata Adnan. (saribulan)