MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Majelis Pemberdayaan Masyarakat Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Makassar menggelar Sosialisasi Program Kerja MPM untuk periode 2022-2027 yang dihadiri oleh seluruh Pimpinan Cabang Muhammadiyah se-kota Makassar, Sabtu (27/1).

Acara ini bukan hanya sekadar pertemuan, tetapi juga menjadi momentum pembuka pintu untuk sinergi yang kuat dalam rangka pembangunan Kota Makassar yang lebih baik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Majelis Pemberdayaan Masyarakat PDM Kota Makassar, Amran Nafie, ST menjelaskan tujuan sosialisasi ini sebagai bentuk silaturahmi yang mendalam dengan Pimpinan Cabang Muhammadiyah se-Kota Makassar.

“Kami ingin memperkenalkan program kerja MPM PDM Kota Makassar yang dirancang untuk memberdayakan masyarakat secara holistik,” ucapnya.

Acara dibuka secara resmi oleh Dr Mujahid Abdul Jabbar, LC, MA, Wakil Ketua PDM Kota Makassar yang menyoroti pentingnya tindak lanjut berkelanjutan.

“Keberlanjutan kegiatan ini memerlukan komitmen yang kuat dari setiap majelis. Inilah langkah awal untuk menciptakan dampak positif dalam pembangunan warga Muhammadiyah di Kota Makassar,” paparnya.

Wakil Ketua PDM Kota Makassar juga menekankan nilai-nilai waktu, dengan mengaitkannya pada ajaran Al-Quran. “Waktu adalah Pedang, jika kamu tidak menebasnya, maka ia akan menebasmu” tambanya.

Isi dari sosialisasi ini melibatkan pemahaman mendalam tentang usaha-usaha masyarakat, terutama yang terkait dengan Koperasi Multi Pihak, Pertanian, dan Peternakan. Program ini juga membuka peluang kerja sama dengan pegiat UMKM, menggagas relasi yang saling menguntungkan.

Dalam harapannya, Ketua Majelis Pemberdayaan Masyarakat PDM Kota Makassar menekankan pentingnya dukungan dan pelaksanaan program ini di tingkat cabang Muhammadiyah.

“Kami berharap sinergitas antara PDM Kota Makassar dengan 22 Cabang Muhammadiyah dapat menjadi fondasi kuat untuk mewujudkan visi pembangunan berkelanjutan di Kota Makassar,” ujar Amran. (pap)