PINRANG, UJUNGJARI.COM — La Tinro La Tunrung Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Dapil lll Sulsel secara aktif terlibat dalam upaya sosialisasi program dan kebijakan Kementerian Perdagangan Luar Negeri.

Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat, pelaku usaha, dan stakeholder terkait mengenai langkah-langkah strategis yang diambil oleh pemerintah dalam mengembangkan kerja sama ekonomi dengan negara lain.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sosialisasi ini berlangsung Aula Hotel MS Kabupaten Pinrang, Sulsel yang dihadiri pelaku-pelaku UMKM dan masyarakat, Sabtu 10/6/2023.

Dalam sosialisasi ini ada tiga pemateri yakni Iman Nurimansyah perwakilan kementrian perdagangan RI bidang pusat data dan informasi , Dr. Syamsumarlin Kabag Organisasi Setda Pinrang dan Dr. Kurniawan Dosen Universitas Al-Ichsan Sidrap.

Dalam sambutannya La Tinro La Tunrung mengatakan Kabupaten Pinrang merupakan salah daerah tersukses di Sulsel, maka dari itu pihaknya akan selalu mengawal UMKM agar bisa tembus ke pasar Ekspor.

“InshaaAllah kami akan terus mengawal UMKM di Pinrang dan mendukung peningkatkan kualitas dan daya saing produk dalam negeri. Kami juga menekankan perlunya promosi yang lebih aktif dan efektif untuk membantu produk Indonesia utamanya Pinrang mendapatkan tempat di pasar internasional,” katanya

Ia berharap bahwa sosialisasi ini akan menjadi langkah awal yang baik dalam membawa pemahaman yang lebih luas tentang program dan kebijakan Kementerian Perdagangan Luar Negeri ke masyarakat.

“Kami berjanji untuk terus berperan aktif dalam mendukung langkah-langkah pemerintah yang bertujuan untuk memperkuat posisi Indonesia di kancah perdagangan internasional,” ucapnya.  (Jaya)