MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Sebanyak 3.000 peserta akan meramaikan audisi mencari bintang Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2019. Jumlah itu meningkat dari pelaksanaan even serupa tahun 2018 lalu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Mereka berasal dari seluruh kabupaten/kota di Sulsel, serta provinsi lain. Dari jumlah itu, panitia memiliki kuota 20 orang untuk dipilih. Selanjutnya diboyong ke Jakarta guna bersaing dengan perserta terpilih lainnya dari provinsi di seluruh Indonesia.
Gina selaku General Manager Production menjelaskan, Kota Makassar dinobatkan sebagai tuan rumah dengan peserta terbanyak, dan menghasilkan jebolan terbaik selama digelarnya ajang pencarian bakat tersebut. Audisi tahun ini dipusatkan di Gedung Phinisi Kampus Universitas Negeri Makassar (UNM) Jalan AP Petta Rani. Berlangsung selama dua hari, Sabtu-Minggu (22-23/6).
”Dari sekian banyak kota besar yang ada di Indonesia, tidak semuanya terpilih untuk pelaksanaan audisi mencari bintang KDI 2019. Makassar dipercaya bisa melahirkan bakat-bakat bintang dangdut, seperti empat artis KDI yang berasal dari audisi Makassar, yaitu Safar KDI I, Yuni KDI VI, Nurdin KDI IV, dan Abi KDI 2018,” ungkap Gina dalam kunjungannya ke redaksi BKM di lantai III Gedung Graha Pena, Jumat (21/6).
“Tidak banyak kota besar yang kami pilih untuk melaksanakan audisi KDI 2019 ini. Makassar dipilih karena kita percaya daerah ini pusatnya audisi dangdut di Indonesia. Banyak bintang besar dangdut berasal dari Makassar,” terang Gina.
Tidak lupa, Gina mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang telah terbangun antara Harian BKM dengan MNCTV, yang selama empat tahun terakhir selalu membantu menyukseskan audisi pencarian bakat KDI di kota ini.
“Saya mengucapkan banyak terima kasih mewakili MNCTV dan Tim Produksi KDI 2019 kepada Berita Kota Makassar. Karena selama empat tahun ini telah menjadi patner dan bekerja sama dengan sangat baik,” ujarnya. (ita)