MAKALE, UJUNGJARI.COM--Setelah kain lukis motif Toraja dan batik Toraja stensil yang menjadi juara dua Pameran International Handicraft Trade Fair (INACRAFT) 2023 di Jakarta Convention Centre (1-5/3/2023), dukungan prestasi tersebut terus berdatangan.

Sala satunya adalah Wakil Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg. Kepada media ini Zadrak mengatakan lukisan kain motif Toraja favorit juara di Inacraft 2023, pemerintah daerah salut dan dukung penuh prestasi mengandalkan kearifan lokal.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Luar biasa lukisan motif Toraja mengangkat nama besar daerah ini di dunia internasional Inacraft Award 2023 mengusung lukisan motif Toraja diangkat dari legenda Toraja Barre Allo. Artinya ukiran bulat seperti matahari memancarkan sinarnya.

“Barre Allo berarti tanda kemuliaan kepada Tuhan ciptakan matahari, ujar Zadrak.

Terpisah Wakil Ketua Dekranasda Tana Toraja, Erni Yetti Riman menyampaikan terima kasih kepada Art Den Gandangbatu Sillanan binaan Deskransda Tana Toraja buah karyanya berbuah manis kepada daerah ini, terkhusus owner Yarden Tappe.

Sambung Erni, pameran kerajinan Inacraft 2023 terbesar di Asia Tenggara sebagai wadah promosi produk kerajinan lokal meraih peluang pasar domestik maupun internasional.

Produk lokal Toraja di pamerkan di Inacraft baik kerajinan kain tenun, juga batik khas Toraja, logam, tas traveling, dekorasi dan produk kerajinan unggulan lainnya sudah dikenal luas dunia internasional.

Diakui Erni, produk kerajinan Toraja semakin berkembang, bahkan kerap dapat pesanan besar. Menurut dia, seiring pemulihan ekonomi Tana Toraja sudah menggeliat, UMKM telah merangkak dan Deskranasda fokus peningkatan produksi berkualitas sesuai permintaan pasar. (agus).