ikut bergabung

Bulutangkis Makassar: 4 Nomor Perorangan Masuk Final, 1 Emas dan 1 Perak Sudah Ditangan


Olahraga

Bulutangkis Makassar: 4 Nomor Perorangan Masuk Final, 1 Emas dan 1 Perak Sudah Ditangan

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Tim Bulutangkis Makassar terus memperlihatkan konsistensinya untuk merebut juara umum di cabor Bulutangkis Porprov Sulsel XVII tahun 2022.

Terbukti hari ini, pasangan ganda putri Makassar sukses mengunci satu medali emas dan satu perak. Dua pasangan ini akan bertemu di partai final yang digelar, Jumat besok.

Dengan demikian, tim Bulutangkis Makassar telah menyumbangkan 2 emas, 1 perak dan 1 perunggu.

Sementara empat nomor lainnya, juga sukses melaju ke partai final.

Mereka atlet Makassar yang lolos partai final, masing-masing tunggal putri Nur Salsa Nabila, dua pasang ganda putri, yaitu Nurul Izmi / Ulfiyanti dan Nur Salza Nabila / Arindi Nurul.

Satu ganda putra Muh Wahyudi Akhmad / Nur Iqram dan satu pasang ganda campuran Nur Iqram / Arindi Nurul.

“Alhamdulillah, hasil pertandingan 8 besar hari ini sangat baik. Satu emas dan satu perak sudah ditangan, dua pasangan ganda putri kita ketemu di final. Begitupula 4 nomor lainnya juga tembus ke babak final,” kata Mustakim Coach Tim Bulutangkis Makassar.

“Besok pukul 14.00 Wita pertandingan final bulutangkis. Yang pasti kita sudah kantongi satu emas dan satu perak. InsyaAllah, empat nomor lainnya bisa mengikuti meraih emas,” ujar Mustakim.

Ia optimis cabor bulutangkis di Porprov XVII tahun ini bisa over target. “Target kami kan tiga emas, dan itu bisa saja melampaui. Ya kita lihat saja besok, semoga bisa over target,” pungkasnya. (drw)

Baca Juga :   KONI Maros Matangkan Persiapan Porkab 2024, Pertandingkan 10 Cabor

dibaca : 48



Komentar Anda

Berita lainnya Olahraga

Populer Minggu ini

Arsip

To Top