MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kota Makassar menggelar acara buka puasa bersama di kantor Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) di Jalan Angrek, Kecamatan Panakkukang, Senin (20/5/2019).
Acara tahunan yang rutin digelar setiap bulan suci ramadan ini mengundang seluruh staf DPPA Kota Makassar serta anak-anak telantar. Tujuan dari kegiatan ini selain untuk mempererat jalinan silaturahmi juga sekaligus menjadi momentum saling berbagi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Buka puasa bersama ini sudah menjadi agenda tahunan kami di DPPA Kota Makassar. Buka puasa bersama seluruh staf serta anak-anak telantar binaan kami. Dengan ini kami harap hubungan kami semua baik, silaturahmi tetap erat dan tidak lupa berbagi kepada anak-anak,” sebut Tenri A. Palallo, Kadis DP3A Makassar.
Selain buka puasa bersama lanjut Tenri, DPPA Kota Makassar rutin membuat sahur bersama. Dan lagi, sahur bersama dilakukan di kantor P2TP2A bersama dengan Tim Reaksi Cepat (TRC) DPPA Kota Makassar dan anak-anak jalanan atau telantar binaannya. (qadri)