MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto mengukuhkan Dewan Kebudayaan Makassar pada peringatan hari kebudayaan Makassar, 1 April 2022.
Mereka yang ditunjuk yakni Prof Aminuddin Salle sebagai ketua, Prof Andi Ima Kesuma sebagai wakil ketua, dan Aura Aulia Imandara sebagai sekretaris.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sedangkan anggota yakni Prof Husain Syam Rektor UNM, Kepala Dinas Kebudayaan Makassar Herfida Attas, Mukhlis Paeni, Prof Yusran Jusuf.
Anggota lain, Muhammad Roem, Naidah Naing, Siti Sufaidahnur, Simon Petrus, Anwar Tjahjadi, Andi Muhammad Redo Basri, dan Sofyan Setiawan.
Menurut Danny, dewan kebudayaan memiliki tugas yang sangat strategis karena memberikan penghargaan kepada tamu tamu agung atau bagi mereka yang berjasa bagi Kota Makassar.
Hari Kebudayaan Kota Makassar merupakan satu-satunya Kota di Indonesia yang setiap tahun diperingati setiap tanggal 1 April, sebagai upaya menjaga dan melestarikan budaya leluhur yang ada di Sulawesi Selatan.
“Itu sudah ada forumnya, sudah ada yang menentukan dan kapasitas mereka. Mulai dari akademisi dari Toraja, Mandar, Bugis dan Makassar, semuanya lengkap,” ujar Danny.
Karena itu, dia meminta kepada dewan kebudayaan untuk merekomendasikan ke Dinas Pendidikan untuk mengajarkan bahasa daerah di sekolah-sekolah selama satu hari.
“Saya baru meminta forum tadi, satu hari diajarkan bahasa daerah, itu permintaan awal saya kepada dewan kebudayaan. Tolong ada rekomendasi ke Dinas Pendidikan,” tuturnya. (bs)