MAKASSAR,UJUNGJARI.COM–Manajemen Ciputra membuktikan komitmennya dalam mendorong prestasi basket di Makassar. Ini dibuktikan dengan kebijakan perusahaan ini yang mengalokasikan beasiswa khusus untuk atlet basket di Makassar. Nilainya sangat fantastis yakni Rp570 juta.
Penyerahan beasiswa Ciputra untuk basket Makassar itu diserahkan secara simbolik oleh Sisilia Dewi, SH, Head of Department Marketing and Admition Ciputra pada pembukaan seleksi nasional Basket Patriots di Lapangan Basket Universitas Ciputra Makassar, Jumat (2/9). Beasiswa Ciputra diterima langsung Sekretaris Persatuan Basket Indonesia (Perbasi) Makassar, Wahyu Hidayat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sisilia mengatakan pemberian beasiswa ini merupakan wujud dukungan dan perhatian Ciputra dalam meningkatkan prestasi olahraga basket di Makassar. Menurut dia, basket merupakan olahraga favorit yang banyak digemari anak-anak muda di Makassar.
Selain beasiswa, Ciputra juga sudah membangun lapangan basket representatif yang berlokasi di kampus Universitas Ciputra Makassar di kawasan Center Point of Indonesia (CPI).
Wahyu Hidayat yang juga Wakil Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar mengapresiasi dukungan dan beasiswa yang diberikan Ciputra untuk atlet basket Makassar. Wahyu optimis beasiswa ini akan menambah semangat dan motivasi atlet basket Makassar untuk berprestasi di tingkat nasional dan dunia.
“Terima kasih atas beasiswa yang digelontorkan Ciputra. Ini tentu akan memotivasi anak-anak basket di Makassar untuk terus berprestasi,” kata Wahyu. (pap)