ikut bergabung

Manajemen Exodus dan Warunk Roppang Serahkan Bantuan Ke Panti Asuhan


Makassar

Manajemen Exodus dan Warunk Roppang Serahkan Bantuan Ke Panti Asuhan

MAKASSAR, UJUNGJARI.COM — Manajemen Exodus dan Warunk Roppang melakukan anjang sana ke panti asuhan di wilayah kecamatan Tamalanrea, kota Makassar.

Kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari, tanggal 14-15 Agustus 2022.

Baca Juga

Dalam kunjungannya ke panti asuhan, manajemen Exodus dan Warunk Roppang menyerahkan bantuan berupa bahan makanan seperti mie instan, beras, telur dan beberapa kebutuhan lainnya.

Ada dua panti asuhan yang dikunjungi, yaitu panti asuhan Jl Rambutan Perumahan Nusa Tamalanrea Indah (NTI) dan panti asuhan yayasan Al Bayan BTP kecamatan Tamalanrea.

“Kunjungan kami ke panti asuhan ini bagian dari program CSR Exodus dan Warunk Roppang. Kami berkunjung sekaligus menyerahkan bantuan bahan makanan dan alat tulis menulis,” kata Yoyo Manejer Exodus Makassar.

“Semoga dengan bantuan yang kami berikan ini, bisa membantu meringankan kebutuhan keseharian panti asuhan,” ujar Yoyo yang memimpin langsung anjang sana ke PA beberapa waktu lalu.

Ia menjelaskan, bahwa kegiatan peduli kasih ini dilaksanakan tiga bulan sekali dengan menyasar beberapa panti asuhan dan warga pra sejahtera di wilayah kecamatan Tamalanrea.

“Terima kasih Exodus dan Warunk Roppang sudah datang mengunjungi kami disini. Terima kasih bantuannya,” ucap salah satu pengelola panti asuhan Al Bayan BTP.  (drw)

Baca Juga :   Eric Horas Janji Akan Berupaya Untuk Membantu Para Kelompok UMKM di Sungai Limboto

dibaca : 111



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Makassar

Populer Minggu ini

Arsip

To Top