MALILI,UJUNGJARI.COM–Ketua Tim Penggerak PKK Lutim Hj Sufriaty membeberkan tiga skema mekanisme hibah anggaran operasional PKK. Pertama, hibah kepada melalui SKPD terkait, kedua melakukan evaluasi kepada Bapelitbangda untuk kegiatan PKK, dan ketiga mekanisme CSR.
Sufriaty mengatakan tiga mekanisme hibah penganggaran kegiatan PKK itu sesuai dengan arahan Mendagri, Tito Karnavian.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Mudah-mudahan bantuan dana hibah, dana CSR dapat membantu kami dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan yang insha Allah tentunya kegiatan yang kami lakukan adalah kegiatan yang pro kepada masyarakat. Karena satu-satunya organisasi yang sampai ke tingkat keluarga hanya PKK,” kata Sufriaty saat memimpin rapat bulanan di aula rumah jabatan bupati Lutim, Selasa (8/3).
Dalam rapat bulanan, Sufriaty didampingi Ketua 4 bidang Kesehatan Keluarga dan Lingkungan, Hj Masrah Bahri Suli, Staf Ahli PKK, Hj Haslinda Dohri beserta jajaran penggurus. Mereka juga mengikuti Puncak Acara Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-50 tingkat Nasional secara virtual.
Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-50 mengusung tema “Lima Puluh Tahun Gerak PKK, Berbakti Untuk Bangsa Berbagi Untuk Sesama” yang diawali dengan pembacaan sejarah singkat Kesatuan Gerak PKK.
Ketua Umum TP PKK Pusat, Tri Tito Karnavian secara virtual menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi kepada para penggurus Organisasi Wanita dilingkungan Provinsi Kepulauan Riau yang telah hadir pada Hari Kesatuan Gerak PKK ke-50.
“PKK memang hadir untuk berbagi, bagi bangsa dan negara Republik Indonesia dengan cara mendukung program kebijakan pemerintah serta ikut berbagi dalam meningkatkan kualitas dan taraf hidup keluarga diseluruh pelosok-pelosok nusantara untuk mencapai indonesia maju,” kata Ketua Umum TP PKK Pusat. (rd)