MAKASSAR, UJUNGJARI.COM–Ketua umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makasar, Ahmad Susanto memberi semangat dan dukungan terhadap atlet-atlet cricket Makassar yang bertanding di ajang Kartini Cup di Bali.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kamis, 19 Mei pagi tadi, Ahmad terbang langsung ke Denpasar untuk menyaksikan sekaligus memberi dukungan kepada atlet cricket tersebut. Ahmad didampingi Sekretaris KONI Makassar, Muh Nur Taufik dan pengurus KONI lainnya, Sukarno Lallo.
“KONI Makassar berharap tim cricket Makassar bisa meraih prestasi maksimal dan menggembirakan di ajang Champion Internasional di Bali ini,” kata Ahmad.
Sebanyak 18 atlet cricket Makassar mengikuti turnamen cricket Kartini Cup 2022 ini. Ketua Persatuan Cricket Makassar, Muhammad Iqbal Djalil mengatakan atlet yang diturunkan merupakan atlet andalan yang sudah berpengalaman.
“Sebagian dari mereka sudah pernah memperkuat Sulsel di turnamen nasional bahkan pekan olahraga nasional,” kata Iqbal.
Melihat sepak terkang dan pengalaman tanding, Iqbal optimis tim cricket Makassar bisa meraih hasil menggembirakan di turnamen ini. Cricket Kartini Cup 2022 akan berlangsung 18-22 Mei mendatang.(FP)