ikut bergabung

Sambut Ramadan, Desa Lasitae Gelar Fertival Anak Shaleh


Sulsel

Sambut Ramadan, Desa Lasitae Gelar Fertival Anak Shaleh

BARRU, UJUNGJARI.COM — Desa Lasitae tampil beda dalam menyambut bulan suci ramadan. Di bulan puasa ini Kades Lasitae Kartini Baharuddin bersama warganya menggelar Festival Anak Shaleh (FAS), Sabtu (26/4)

Festival Anak Shaleh ini diikuti empat dusun di desa Lasitae. Ada tiga jenis lomba yang dipertandingkan  masing-masing lomba azan, lomba Saritilawah dan terjemahannya serta lomba hafalan surah-surah pendek.

Kepala Desa Lasitae, Kartini Baharuddin dalam sambutannya saat membuka lomba,  menyampaikan terima kasih atas terselenggaranya festival tersebut.

“Kami atas nama pemerintah desa menyampaikan terima kasih  kepada panitia  atas segala upayanya menyelenggarakan  acara ini,” ujar Kartini.

Melalui kegiatan ini, Kartini berharap akan lahir generasi Qur’ani,  generasi  muda yang mencintai Al Qur’an dan bertaqwa kepada Allah SWT.

Secara spesial, Kades Perempuan ini mengapresiasi kehadiran  utusan Dusun Pulau Puteangin, Kartini menyampaikan penghargaan atas keikut sertaannya dalam Festival Anak Shaleh ini meski hanya dengan mengirimkan vidio.

“Kami harapkan panitia, khususnya dewan juri untuk melakukan penilaian secara objektif tampa melihat dari mama utusan itu berasal,” pungkasnya. (Udi)

Baca Juga :   Tokoh Berpengaruh Gattareng Dukung TSY-AM di Pilkada 2020

dibaca : 28



Komentar Anda

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top