MAKASSAR, UJUNGJARI.COM–Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin meresmikan pembukaan cabang baru Monsieur Spoon di Mall Ratu Indah (MaRI) Makassar, Rabu (23/4). Ini merupakan outlet ke-31 Monsieur Spoon dan outlet kedua di kota Makassar di bawah naungan PT Champ Resto Indonesia Tbk (CRI Group).
Ekspansi ini merupakan bagian dari strategi untuk meraih market yang lebih luas dan memberikan accessible dining experience untuk masyarakat Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Monsieur Spoon hadir dengan konsep ‘all day dining experience’ dimana warga Makassar dapat menikmaD hidangan yang disajikan mulai dari sarapan, makan siang, cemilan sore, hingga makan malam.
Pembukaan cabang baru ini juga sekaligus di meriahkan oleh perilisan menu baru. Monsieur Spoon menghadirkan berbagai pilihan makanan dan minuman baru, mulai dari pilihan untuk personal hingga untuk bersama.
Monsieur Spoon berkomitmen untuk menyediakan pengalaman kuliner yang lezat dan memuaskan masyarakat Indonesia, dengan pilihan makanan dan minuman yang dikurasi untuk memenuhi selera pengunjung.
Chief Operating Officer CRI Group, Hade Mboi melihat momen ini sangat spesial, karena ini adalah pertama kalinya meluncurkan menu baru yang cukup banyak bersamaan dengan peresmian cabang baru. Berharap menu yang diperbarui ini pastinya menawarkan pilihan yang lebih menarik dan inovatif, serta meningkatkan pengalaman kuliner bagi pelanggan.
“Pilihan makanan dan minuman baru yang beragam, mulai dari appetizer untuk berbagi seperti Calamari, French Fries, dan Chicken Wings; brunch seperti Big Breakfast; kemudian pasta seperti Bolognese dan Carbonara, western seperti Fish & Chips, Steak; hingga asian seperti Sop Buntut, Monsieur Fried Rice, HK Noodle with BBQ Chicken,” katanya.
Selain itu juga ada Signature Platted Dessert seperrlti Spoon Tiramisu, Chocolava, dan Mango Calamansi; dilengkapi juga dengan pilihan minuman baru yang menyegarkan yaitu Iced Coffee Java, Sour Salt Lime, Dragon Berry Mango.
“Kami akan memberikan pengalaman kuliner yang lebih lengkap, hangat, dan menyenangkan, yang menandakan komitmen Monsieur Spoon untuk selalu mengedepankan inovasi, kualitas, dan pelayanan terbaik kepada pelanggan. Monsieur Spoon juga menawarkan pengalaman baru yaitu canape service dan juga menu pastries dan viennoseries yang selalu menggugah selera untuk melengkapi acara pribadi maupun acara publik,” ungkap Hade Mboi.
Dalam rangka pembukaan cabang ini, Monsieur Spoon mengajak warga Makassar untuk bergabung dan merasakan pengalaman kuliner yang spesial dengan memberikan promo diskon 20% hingga Rp100,000 untuk seDap pembelian main course dengan minimal transaksi sebesar Rp 250,000++ (sebelum pajak dan service) yang berlaku sampai tanggal 30 April 2025.
“Dengan pembukaan cabang baru di Mall Ratu Indah Makassar dan beragam menu baru yang ditawarkan, kami percaya dapat memberikan pengalaman kuliner yang baik dan menyenangkandengan mengutamakan kualitas produk dan pelayanan, dan menjadi bagian dari kenangan kuliner yang indah di kota ini.” tutup Hade Mboi.
PT Champ Resto Indonesia Tbk, yang didirikan pada tahun 2010, saat ini merupakan operator restoran lokal terbesar di Indonesia dan nomor 1 di Indonesia yang sudah menjadi perusahaan terbuka sejak tahun 2022 dengan kode saham ENAK.
Sebagai perusahaan publik yang terda[ar di Bursa Efek Indonesia (BEI), CRI Group berkomitmen untuk menjalankan prakDk bisnis yang berkelanjutan dan memberikan nilai tambah bagi para pemangku kepentingan. Menaungi 7 merek dan mengoperasikan lebih dari 300 outlet yang tersebar di 15 provinsi, termasuk Pulau Jawa, Bali, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi.