BARRU,UJUNGJARI–Pemerintah Kabupaten Barru mengapresiasi Yayasan Pendidikan Kharisma Makassar yang siap mensupport anak-anak Barru untuk melanjutkan kuliah di perguruan tinggi.
Apresiasi itu disampaikan Bupati Barru A. Ina Kartika Sari saat menerima kunjungan Ketua Yayasan Yayasan Pendidikan Kharisma Makassar, diruang kerjanya lantai V Menara MPP Kantor Bupati, Rabu (23/4/2025).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Terima kasih dan apresiasi kepada Yayasan Pendidikan Kharisma Makassar. Yayasan ini berperan penting dalam menunjukkan komitmen mensuppor anak-anak Barru untuk kuliah diperguruan tinggi,” sebut A. Ina.
A. Ina mengatakan, upaya Yayasan Pendidikan Kharisma sejalan dengan salah satu misi Pemerintah kabupaten Barru dibidang peningkatan kualitas pendidikan bagi warga kabupaten Barru.
Lebih lanjut Bupati menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan yayasan dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang lebih baik. Hal ini merupakam wujud dukungan pemerintah terhadap inisiatif pendidikan yang positif.
Alhamdulillah lanjut A. Ina, sejak awal pemerintahannya berbagai lembaga pendidikan menyatakan kesiapannya untuk membangun kerjasama yang kolaboratif dengan Pemda Barru untuk meningkatkan akses dan kualitas pendidikan bagi masyarakat.
Sementara Ketua Yayasan Pendidikan Kharisma Makassar, Moch Ibrahim Zainal, S.M., M.Ikom mengadakan audiens dengan Bupati untuk menajajaki kerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Barru dalam rangka terkait pemberian beasiswa dan kerja sama tri dharma perguruan tinggi.
“Pertemuan ini bertujuan untuk membahas kerjasama dalam pengembangan pendidikan dan Insya Allah diharapkan dalam waktu singkat akan dilakukan penandatanganan MoU,” harapnya.
Diketahui, Yayasan Pendidikan Kharisma Makassar adalah Yayasan Pendidikan yang mendirikan STMIK Kharisma Makassar (KHARISMA College) pada tahun 1999.
Yayasan ini juga mengelola Sekolah Kharisma Makassar, sebuah sekolah swasta yang berakreditasi A. STMIK Kharisma Makassar berfokus pada bidang digital entrepreneurship, dengan visi menjadi perguruan tinggi yang unggul di bidang tersebut.( Udi)