PINRANG, UJUNGJARI.COM — Menjelang keberangkatan ke Tanah Suci, Bupati Pinrang Irwan Hamid memberikan pesan penting kepada para calon jamaah haji asal Kabupaten Pinrang. Ia menekankan pentingnya menjaga kesehatan, baik fisik maupun mental, demi kelancaran ibadah haji.
Pesan tersebut disampaikan Bupati Irwan saat membuka kegiatan Manasik Haji yang berlangsung di Ruang Pola Kantor Bupati Pinrang, Kamis (10/4/2025).
Dalam sambutannya, Bupati Irwan menegaskan bahwa kesehatan merupakan aspek krusial yang harus diperhatikan agar seluruh rangkaian ibadah, baik yang wajib maupun sunnah, dapat dilaksanakan secara khusyuk dan optimal selama berada di Tanah Suci.
“Jaga kesehatan, baik fisik maupun mental, karena ini sangat penting dalam menunjang kekhusyu’an ibadah. Setiap tahapan ibadah menuntut kesiapan tubuh dan jiwa,” ujar Bupati Irwan.
Ia juga mengimbau agar para jamaah menjaga solidaritas dan kekompakan dalam kelompok. Perbedaan usia dan kondisi fisik antarjamaah, menurutnya, menuntut adanya sikap saling membantu.
“Kondisi fisik dan usia para jamaah tentu berbeda. Maka saya harap semangat saling membantu harus ditanamkan agar ibadah ini tidak hanya menjadi pengalaman spiritual pribadi, tetapi juga menjadi ladang kebaikan dalam membantu sesama,” tambahnya.
Bupati Irwan turut menaruh perhatian khusus pada peran para pendamping, terutama pendamping kesehatan. Ia berharap seluruh pendamping sigap dalam menangani berbagai kondisi yang mungkin dialami jamaah selama perjalanan.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kesiapan teknis pemberangkatan. Ia meminta seluruh panitia pemberangkatan bekerja maksimal demi memastikan seluruh proses berjalan tanpa kendala.
“Saya minta kepada seluruh panitia untuk memastikan segala sesuatunya siap, agar proses pemberangkatan berjalan lancar tanpa hambatan,” tegasnya.
Sebagai informasi, jumlah calon jamaah haji asal Kabupaten Pinrang tahun ini mencapai 389 orang. Mereka tergabung dalam Kloter 2 bersama 18 jamaah dari Kota Makassar. Para jamaah dijadwalkan akan diberangkatkan dari Kabupaten Pinrang pada 1 Mei 2025 dan sehari kemudian berangkat ke Arab Saudi melalui Embarkasi Sultan Hasanuddin, Makassar.
Kegiatan manasik ini diharapkan menjadi bekal penting bagi para jamaah, tidak hanya dari sisi pengetahuan tentang tata cara ibadah haji, tetapi juga dalam membangun kesiapan fisik, mental, dan spiritual demi meraih predikat haji yang mabrur. (Jaya)