Site icon Ujung Jari

Kemenag Galakkan Penanaman Matoa, Bupati Gowa Ikut Tanam Satu Pohon

GOWA, UJUNGJARI.COM — Kementrian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI) Kabupaten Gowa melakukan penanaman pohon matoa di lingkungan kantor Kemenag Gowa di Jl Agus Salim, Kelurahan Bonto-bontoa, Kecamatan Somba Opu.

Penanaman ini dilakukan pada Senin (10/3) sore dihadiri Bupati Gowa Husniah Talenrang didampingi Sekretaris Kabupaten Gowa Andy Azis, Asisten III drg Rahmawati Djalil dan Kaban Kesbangpol Andry Mauritz serta jajaran pejabat lingkup Pemkab Gowa dan lingkup Kemenag Gowa.

Penanaman pohon matoa ini (matoa adalah tanaman buah mirip buah kedondong namun isinya seperti rambutan dan rasanya manis) kata Kepala Kemenag Gowa Jamaris Mallarangang, merupakan program go green yang digelontorkan Kemenag RI. Dimana dalam program ini ditanam sejuta pohon matoa.

“Penanaman pohon matoa ini kami lakukan dalam rangka program go green Kemenag dan penanaman matoa ini merupakan instruksi dari pusat dan wajib ditanam oleh seluruh jajaran pegawai Kemenag di Sulsel dan khususnya di Gowa. Sebelumnya, kami sudah pernah melakukan launching dan penandatanganan MoU dengan Gubernur Sulsel terkait Go Green ini,” jelas Jamaris.

Dikatakan Jamaris, menanam pohon di lingkup Kemenag, kini dianggap penting karena dalam sisi lingkungan, menanam pohon disebutkan pahalanya sama dengan membangun satu masjid. Selain akan menjadi amal jariah bagi yang menanamnya, juga membantu ketersediaan air tanah sebab dengan tumbuhnya satu pohon akan menjadi resapan air, kemudian airnya diminum oleh 2,5 juta orang di Sulsel.

Terkait penanaman pohon matoa ini, Bupati Gowa Husniah Talenrang sangat mengapresiasi. Husniah menilai, apa yang dilakukan jajaran Kemenag patut dicontoh semua pihak, khususnya semua instansi dan juga masyarakat umum. Sebab kata Husniah, manfaat utama dari hadirnya pohon selain membuat teduh, tempat berlindung di kala panas matahari, juga menjadi penyimpan air tanah dan itu akan kembali dinikmati oleh masyarakat.

“Saya sangat mengapresiasi penanaman pohon ini. Menanam satu pohon bahkan lebih berarti kita telah memberikan kontribusi nyata dalam upaya pelestarian lingkungan dan tentunya manfaatnya luar biasa karena dapat menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan lestari untuk kita dan generasi mendatang,” kata Husniah yang juga ikut menanam satu pohon matoa.

Kegiatan menanam pohon ini diakhiri dengan berbuka puasa bersama di ruang PTSP kantor Kemenag RI Gowa diikuti seluruh jajaran pegawai kantor Kemenag RI Gowa. –

Exit mobile version