SIDRAP, UJUNGJARI.COM – Kapolres Sidrap AKBP Fantry Taherong bersama Bupati Sidrap, Wakil Bupati, Dandim 1420, Kajari, Ketua Pengadilan Negeri, serta Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) melaksanakan Kegiatan Tanam dan Panen Raya Jagung di Desa Mattiro Tasi, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sidrap.

Kegiatan ini merupakan bagian dari kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Sidrap dan Syngenta Indonesia dalam mendukung Ketahanan Pangan. Sabtu (01/03/25)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Sidrap menyampaikan bahwa kolaborasi antara Polri, TNI, pemerintah daerah, dan pihak swasta sangat penting dalam memperkuat sektor pertanian, yang merupakan tulang punggung perekonomian di Sidrap.

“Sebagai Penggerak Ketahanan Pangan, Kami mendukung penuh program ini sebagai langkah nyata dalam meningkatkan produktivitas pertanian dan kesejahteraan petani. Kolaborasi yang baik akan menghasilkan dampak positif bagi masyarakat,” ujar Kapolres.

Bupati Sidrap H. Syaharuddin Alrif turut menegaskan bahwa kerja sama dengan Syngenta Indonesia bertujuan untuk meningkatkan hasil panen melalui penggunaan benih unggul dan teknologi pertanian modern. Dengan demikian, diharapkan para petani dapat merasakan manfaat secara langsung dalam meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan mereka.

Panen jagung kali ini menjadi simbol keberhasilan kolaborasi lintas sektor dalam mendukung program ketahanan Pangan Nasional. Ke depan, diharapkan inisiatif serupa terus dikembangkan agar Sidrap semakin maju sebagai salah satu sentra pertanian unggulan di Sulawesi Selatan. (Wan)