ikut bergabung

Fauzan Dilantik DPRD Provinsi, Pasangan RAMAH Punya Modal Sejahterakan Masyakarat Jika Terpilih di Pilkada Sinjai


Politik

Fauzan Dilantik DPRD Provinsi, Pasangan RAMAH Punya Modal Sejahterakan Masyakarat Jika Terpilih di Pilkada Sinjai

SINJAI,UJUNGJARI.COM– Ahmad Fauzan Guntur, putra calon bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif resmi menjabat sebagai anggota DPRD Sulsel periode 2024-2029. Dia dilantik sebagai anggota DPRD daerah pemilihan (dapil) Sinjai-Bulukumba di Kantor DPRD Sulsel, Selasa (24/9/2024).

Dilantiknya Fauzan Guntur menjadi modal kekuatan pasangan calon bupati dan wakil bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif-Arif-Andi Mahyanto Mazda (RAMAH) jika terpilih di Pilkada 27 November mendatang.

Pasalnya, Fauzan akan menjadi penghubung terhadap kebutuhan Pemerintah Kabupaten Sinjai, khususnya masyarakat Sinjai di Pemprov Sulsel. Terutama dalam merealisasikan program pro rakyat atau mensejahterakan masyarakat dengan memaksimalkan fungsi anggaran yang melekat dalam setiap anggota DPRD.

Terlebih lagi, Fauzan digadang-gadang akan menempati Komisi B DPRD Sulsel. Komisi ini meliputi Biro Perekonomian, Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan Dan hortikultura, Dinas Peternakan Dan Kesehatan Hewan, Dinas Perkebunan.

Lalu, Dinas Kelautan Dan Perikanan, Dinas Kehutanan, Dinas Perindustrian, Dinas Perdagangan, Dinas Koperasi, Usaha Kecil Dan Menengah, Dinas Kebudayaan Dan Pariwisata.

“Insya Allah, komisi yang akan kami tempati bersentuhan langsung dengan kebutuhan dasar masyarakat, misalnya pupuk, bantuan bibit maupun bantuan peternakan dan lainnya, dan pasti akan kami prioritaskan salurkan di Kabupaten Sinjai, apalagi kalau RAMAH yang terpilih,” beber Fauzan Guntur.

Diketahui, Ahmad Fauzan Guntur terpilih sebagai anggota DPRD Sulsel dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Ibunya, Hj. Ratnawati Arif bertarung di Pilkada Sinjai dan PPP menjadi salah satu partai pengusul.(RLS)

Baca Juga :   Kadispora Sinjai Buka Mahadika Cup II, Dukung Sportivitas dan Kreativitas Pemuda

dibaca : 264



Komentar Anda

Berita lainnya Politik

Populer Minggu ini

Arsip

To Top