ikut bergabung

Kadisdik Iqbal Nadjamuddin Serahkan Bantuan kepada Ratusan Siswa Miskin Rp500 Ribu Persiswa di HUT RI Ke-79


Sulsel

Kadisdik Iqbal Nadjamuddin Serahkan Bantuan kepada Ratusan Siswa Miskin Rp500 Ribu Persiswa di HUT RI Ke-79

MAKASSAR, UJUNGJARI— Dinas Pendidikan (Disdik) Prov Sulsel bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sulsel serahkan bantuan kepada ratusan siswa-siswi tidak mampu di Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-79 Tahun.

Selain penyerahan bantuan kepada ratusan siswa tidak mampu, juga diserahkan sertifikat dan piagam penghargaan kepada siswa-siswi SD dan SMP yang telah berprestasi pada ajang olimpiade sains nasional (OSN) tingkat nasional tahun 2024.

Penyerahan sertifikat dan piagam penghargaan kepada siswa-siswi yang berprestasi di ajang OSN tahun 2024, dan penyerahan bantuan kepada ratusan siswa tidak mampu ini dilaksanakan usai upacara HUT RI ke-79 Tahun di lapangan Upacara Disdik Sulsel, Jalan Perintis Kemerdekaan Km 10 Tamalanrea, Kota Makassar, Sabtu (17/8/2024).

Baca Juga

Pemberian sertifikat dan piagam penghargaan OSN Tahun 2024 bagi siswa SD dan SMP berprestasi, dan bantuan kepada siswa tidak mampu diserahkan langsung oleh Kadisdik Sulsel H Iqbal Nadjamuddin didampingi Sekretaris A Ibrahim, beberapa pejabat Disdik Sulsel, dan perwakilan dari Baznas Sulsel.

Untuk siswa-siswi SD yang mendapat sertifikat dan piagam penghargaan OSN Tingkat Nasional Tahun 2024, di antaranya Agung Parwira Negara (SD Akar Panrita Mamminasata Kota Makassar) pada Cabang Lomba IPA meraih Medali Emas dan The Best Experiment.

Selanjutnya, Arbit Giri Wardani (SD Akar Panrita Mamminasata Kota Makassar) juga Cabang Lomba IPA meraih Medali Perak, Mathew Dewandrian Ruruk (SD Bambini Kota Makassar) pada Cabang Lomba IPA meraih Medali Perunggu, dan Rey Change Lauwis (SD Bambini Kota Makassar) Cabang Lomba IPA meraih Honorable Mention (Terbaik IV).

Baca Juga :   Direktur Tata Kelola Destinasi Kemenparekraf Kunjungi Desa Wisata Mattabulu Soppeng Sulsel 

Sementara siswa SMP yang diberikan sertifikat dan piagam penghargaan atas prestasinya di ajang OSN Tingkat Nasional atas nama Vallian Benedict Sumanjaya (SMP Katolik Rajawali Kota Makassar), peraih Medali Perak pada Cabang Lomba IPA.

Sedang pemberian bantuan bagi ratusan siswa tidak mampu berupa uang tunai masing-masing sebesar Rp 500 ribu, yang diserahkan secara simbolis oleh Kadisdik Iqbal Nadjamuddin dan Baznas Sulsel kepada beberapa perwakilan siswa SLB, SMA dan SMK.

Untuk perwakilan siswa SLB diwakili oleh Meisya Aulia dan Ibadizza Dzaky Al Muqni dari SLB Swasta Laniang Makassar. Selanjutnya, A Syahrul Qadri (siswa SLBN 2 Makassar) dan Abdul Karim (Siswa SLB Swasta Autis Bunda Makassar).

Demikian juga untuk perwakilan siswa SMA diwakili Nurul Muchlisa dan Futri Puspasari (SMAS 99 Mallengkeri Makassar) dan SMK diwakili Syifa Milani Putri dan Musdalifa (SMKN 1 Makassar).

dibaca : 373

Laman: 1 2



Komentar Anda
Baca Selengkapnya
Rekomendasi untuk anda ...

Berita lainnya Sulsel

Populer Minggu ini

Arsip

To Top