ikut bergabung

TIKI Perkenalkan Layanan TIREX: Pengiriman Reptil Tanpa Khawatir


Ekonomi

TIKI Perkenalkan Layanan TIREX: Pengiriman Reptil Tanpa Khawatir

“TIKI memiliki komitmen dalam menjaga kelestarian hewan langka dan menempatkan keselamatan para petugas kami sebagai prioritas. Kami akan memastikan bahwa reptil yang ditangani adalah jenis yang diperbolehkan, tidak dilarang, dan tidak berbisa,” tutup Yulina.

Tips Pengemasan Reptil yang Aman:

Untuk memastikan keamanan kiriman reptil, TIKI mengimbau pelanggan untuk memperhatikan langkah-langkah pengemasan sebagai berikut:

1. Persiapan kontainer. Pilih kontainer yang sesuai dengan ukuran dan jenis reptil. Buat lubang ventilasi yang cukup untuk memastikan reptil bisa bernapas dengan baik tanpa ada risiko melarikan diri.

2. Mengisi dasar kontainer: Letakkan lapisan material pengisi di dasar kontainer untuk menyerap kelembapan dan memberikan bantalan yang nyaman.

3. Penempatan Reptil: Tempatkan reptil dengan hati-hati ke dalam kontainer. Pastikan reptil dalam kondisi sehat dan tidak stres.

4. Gunakan jaring pengaman atau kain pembungkus lembut: Untuk memberikan tambahan keamanan dan kenyamanan bagi reptil selama pengiriman.

5. Penutupan dan Penguncian kontainer: Tutup kontainer dengan rapat dan pastikan tidak ada celah. Gunakan selotip dan pengikat untuk memastikan kontainer tertutup dengan aman.

6. Pelabelan kontainer: Tempelkan label pengiriman dengan jelas di luar kontainer, termasuk label peringatan “Hewan Hidup”.

7. Pemeriksaan Akhir: Periksa kembali kontainer dan kardus untuk memastikan ventilasi, keamanan, dan label pengiriman sudah terpasang dengan benar. (tik)

Baca Juga :   Muslimin Bando Ajak Warga Ramaikan Gelar Pangan Strategis di Anjungan Mata Allo

dibaca : 4.579

Laman: 1 2



Komentar Anda

Berita lainnya Ekonomi

Populer Minggu ini

Arsip

To Top