Site icon Ujung Jari

Ketua DPRD Barru Pimpin Rapat Bamus Awal Juni 2024

BARRU,UJUNGJARI–Pihak Badan Musyawarah( Bamus) menggelar rapat awal juni 2024 dipimpin Ketua Bamus DPRD Barru, Lukman,T. Rapat Bamus yang digelar Senin(3/6/2014) ini telah menjadwalkan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan para legislator daerah ini.

Agenda rapat Bamus ini akan menghimpun seluruh kegiatan anggota dewan selama 15 hari kedepan. Menurut Ketua Bamus DPRD Barru, Lukman,T, agenda Bamus merupakan kegiatan rutin yang digelar dewan setiap tanggal baru diawal bulan dan pertengahan bulan.

“Setiap Bamus yang diagendakan akan menetapkan jadwal tentang kegiatan dewan selama 15 hari ke depan. Dalam Bamus kali ini dijadwalkan beberapa kegiatan anggota dewan,” ujar Lukman.

Seperti kunjungan kerja keluar daerah diluar Provinsi dari tanggal 3 sampai 5 Juni 2024. Kemudian pada tanggal 4 Juni ada tiga agenda yang dijadwalkan dewan yaitu menggelar rapat Komisi terkait aktifitas pasar pagi dikawasan TPI Sumpang Binangae.

Pada tanggal 4 Juni, lanjut Ketua DPRD Barru ini menyurat ke KPU terkait data.anggota DPRD terpilih. Lalu menghadirkan anggota DPRD terpilih pada saat rapat Bamus untuk melakukan pengukuran pakaian pelantikan.

Sedangkan pada tanggal 7 Juni 2024. Para legislator menggelar rapat paripurna tingkat I dalam rangka penyerahan, Pemandangan Umum fraksi-fraksi dan pembahasan ranperda Inisiatif tentang RPJPD tahun 2025-2045.

Sementara itu ditanggal 7 Juni 2024 para wakil rakyat ini, akan menggelar rapat paripurna tingkat I, penyerahan dan pembahasan empat ranperda inisiatif dewan. Pada tanggal 10 sampai pada tanggal 11 Juni 2024 para anggota dewan melakukan sosialisasi ke 7 kecamatan terkait ranperda inisiatif.

Selanjutnya tanggal 12 hingga 14 Juni 2024 akan digelar kunker keluar daerah diluar Provinsi terkait ranperda RPJPD 2025-2045 dan ranperda Inisiatif.( Udi)

Exit mobile version