TAKALAR, UJUNGJARI--Dalam upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kabupaten Takalar, Pj. Bupati Takalar Dr. Setiawan Aswad,.M.Dev,.Plg buka Pelatihan Berbasis Kompetensi yang diperuntukkan bagi para pencari kerja di UPT BLK Takalar, Kec. Pattallassang Kab. Takalar, Rabu 8 Mei 2024.

Pelatihan tersebut ditandai dengan Pemasangan secara simbolis kartu tanda peserta kepada perwakilan peserta pelatihan oleh Pj. Bupati Takalar didampingi Kepala BBPVP Makassar Dr. La Ode H. Polondu, S.Pd., M.Pd, Kepala Dinas Koperasi dan Kepala Dinas Perdagangan da Kepala BLK Takalar Basri, SE.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setiawan Aswad dalam sambutannya menjelaskan diantaranya bahwa pemerintah berupaya untuk menjalankan program-program ketenagakerjaan yang tentunya disesuaikan dengan kekuatan anggaran. Salah satu upaya untuk mengatasi problematika pengangguran itu adalah dengan memberikan pembekalan kompetensi kepada para pencari kerja sehingga mereka lebih siap bersaing di pasar kerja.

“Ikuti pelatihan dengan baik, jika kurang mengerti tanyakan kepada pengajar, jika salah perbaiki, jika gagal coba lagi, jangan pernah menyerah karena kalau menyerah semuanya selesai,” Jelas Bupati Takalar.

Sementara itu, kepala UPT Balai latihan kerja Kab. Taklar Basri,SE dalam laporannya menjelaskan bahwa tujuan dari pelatihan ini untuk membekali, meningkatkan, dan mengembangkan kompetensi kerja guna meningkatkan kemampuan, produktifitas, dan kesejahteraan.

Selain itu pelatihan kerja dilaksanakan untuk memenuhi kebutuhan pasar kerja dan menekan angka pengangguran di Takalar dengan sasaran tercapainya peningkatan kualitas lulusan yang sesuai dengan kebutuhan pasar kerja saat ini dan yang akan datang, Prosentase lulusan pelatihan yang memiliki keterampilan/kompetensi yang ditempatkan serta terbentuknya pelatihan swadana UPT Balai Latihan Kerja yang diharapkan.

“Kami juga melaporkan bahwa ada 8 paket pelatihan terdiri dari Kejuruan listrik, Las Ak 1 dan 2, Komputer, Otomotif, Garmen, Processing, Tata kecantikan yang diikuti sebanyak 128 orang peserta pelatihan. Dimana dana anggarannya bersumber dari Dipa BBPVP Makassar tahun anggaran 2024”. Jelas Basri, SE.(Jaya)