SOPPENG,UJUNGJARI.COM–Anggota MPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Drs H Samsu Niang M Pd, menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan Indonesia tahap II tahun 2024 di Kabupaten Soppeng, Provinsi Sulsel pada tanggal 12 Maret 2024 lalu.

Pelaksanaan sosialisasi empat pilar kebangsaan Indonesia ini digelar dengan menggandeng Lembaga Pemerhati Sosial Kabupaten Soppeng. Tempat pelaksanaan kegiatan di Desa Panincong, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara ini dihadiri ratusan peserta yang terdiri dari tokoh agama dan tokoh masyarakat, pemuda serta pengurus Yayasan Pendidikan Lamairo Soppeng.

Pada kesempatan itu, Anggota MPR RI, Drs H Samsu Niang, menyampaikan pentingnya sosialisasi empat pilar kebangsaan Indonesia terus dilakukan.

Menurut dia, sosialisasi empat pilar kebangsaan Indonesia ini sangat penting mengingat belum semua generasi muda dan komponen masyarakat lainnya faham terhadap nilai-nilai empat pilar kebangsaan Indonesia yang terdiri atas Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI.

Dia pun berharap masyarakat terus bisa melaksanakan nilai-nilai dasar empat pilar kebangsaan dalam kehidupan nyata sehari-hari. (pap)