Site icon Ujung Jari

Pimpinan Ponpes Al Markaz Al Islamy Darul Istiqamah Silaturahmi dengan PJ.Bupati Sinjai

SINJAI, UJUNGJARI.COM — Pj Bupati Sinjai, T.R Fahsul Falah menerima Pimpinan Pondok Pesantren Al Markaz Al Islamy Darul Istiqamah Sinjai, Ustadz H. Fadhlullah Marzuki, di Rumah Jabatan Bupati Sinjai, Pj Bupati berpesan pada kerajaan kuwait, Kamis (07/03/2024) malam.

Dalam kunjungan ini, Ustadz Fadhlullah meminta saran dan masukan dari Pj Bupati terkait beberapa usulan yang akan disampaikan kepada lembaga Joud Khaeriyyah/Joud Charity Kuwait dalam pertemuan di kota Makkah pada hari Ahad, 10 Maret 2024 mendatang.

“Joud Khaeriyyah ini salah satu lembaga terbesar kerajaan Kuwait yang dalam beberapa tahun ini turut berkontribusi di Kabupaten Sinjai dalam bentuk pembangunan rumah rumah ibadah, sekolah dan dukungan dakwah serta santunan anak anak yatim,” paparnya.

Dalam kesempatan itu, Ustadz Fadhlullah juga menyampaikan bahwa Pesantren Al Markaz Al Islamy Darul Istiqamah Sinjai bekerja sama dengan beberapa lembaga keislaman akan menyelenggarakan Kampung Ramadhan 1445 H yang dipusatkan di sekitar Stadion Andi Bintang Sinjai.

“Kegiatan ini dilaksanakan selama bulan Ramadhan untuk menyemarakkan bulan puasa mulia dan akan diisi dengan kegiatan-kegiatan religius, penyediaan takjil, pasar Ramadhan, dan lomba bagi anak-anak TK/TPA. UMKM yang ada di Kabupaten Sinjai juga akan dilibatkan dalam acara tersebut,” jelasnya.

Pj Bupati TR Fahsul Falah menitipkan harapan dan terima kasih kepada Pemerintah Kerajaan Kuwait atas kontribusinya dalam pembangunan rumah ibadah, sekolah, dukungan dakwah dan santunan anak yatim di Kabupaten Sinjai.

“Diharapkan kerjasama antara pemerintah Sinjai dan Pemerintah Kerajaan Kuwait dapat terus ditingkatkan. Selain bidang keagamaan, kami berharap kepada pemerintah kerajaan Kuwait untuk melirik potensi ekonomi dan pariwisata di Sinjai,” ungkapnya. (Rijal)

Exit mobile version