Site icon Ujung Jari

Ridwan Andi Wittiri: Misi Satu Desa Satu Sarjana, Membuka Pintu Akses Pendidikan

TAKALAR, UJUNGJARI– Ridwan Andi Wittiri (ARW), Caleg Dapil 1 Sulsel dari PDI Perjuangan untuk DPR RI, menggelar pertemuan emosional dengan ratusan warga Desa Sanrobone, Kecamatan Sanrobone, Kabupaten Takalar. Dalam pertemuan tersebut, ARW memperkuat komitmennya untuk mewujudkan program ‘Satu Desa Satu Sarjana’ yang bertujuan memajukan akses pendidikan di masa depan.

Tidak asing bagi masyarakat Sanrobone, Ridwan Andi Wittiri telah membuktikan kesungguhan dalam mensejahterakan mereka selama menjabat sebagai wakil dari Dapil I Sulsel di DPR RI. Program-program yang telah dijalankannya sebelumnya, seperti bantuan infrastruktur seperti sambungan listrik desa, pompa air, dan lampu jalan, dibenarkan oleh tokoh masyarakat setempat, Daeng Nae (60).

“Saya merasakan langsung dampak dari dedikasi Pak Ridwan Andi Wittiri saat menjabat di DPR RI. Bantuan yang diberikan telah memberikan perubahan nyata bagi kami di sini,” ungkap Daeng Nae dengan penuh harap.

Ridwan Andi Wittiri, diterima dengan antusias oleh warga, memperkenalkan Kartu Sakti yang menjadi bagian dari kampanye pasangan Capres-Cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD. Kartu ini dijelaskan sebagai sarana untuk mempermudah akses berbagai bantuan pemerintah bagi masyarakat.

“Kartu Sakti ini adalah inovasi untuk masyarakat. Semua bantuan dapat diakses dengan satu kartu ini, mengurangi beban dan mempermudah proses,” jelasnya.

Lebih dari itu, ARW juga mempromosikan gagasannya tentang ‘Satu Desa Satu Sarjana’ yang bertujuan untuk meratakan akses pendidikan di Sulsel. Program ini disebut sebagai langkah untuk mewujudkan cita-cita anak-anak muda di setiap desa.

“Bagaimana tidak bangga jika di desa kita ada seorang sarjana kedokteran? Ini adalah impian yang ingin kami wujudkan, terutama memastikan anak-anak di desa mendapat akses pendidikan yang setara,” tegasnya.

Ridwan Andi Wittiri menegaskan bahwa program beasiswa untuk setiap desa akan menjadi fokusnya jika terpilih kembali sebagai wakil masyarakat Sulsel di DPR RI. Ia melihat hal ini sebagai kewajibannya dalam mewujudkan visi mencerdaskan kehidupan bangsa.

Pertemuan ini juga dihadiri oleh Alamsyah Mille, Ketua DPC PDIP Takalar, serta sejumlah caleg dari PDI-Perjuangan. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan terhadap misi yang diusung oleh Ridwan Andi Wittiri, yaitu memajukan akses pendidikan yang merata untuk masyarakat Sulsel. (*)

Exit mobile version