MAKALE, UJUNGJARI.COM–Wakil Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeg, Senin (4/12) membuka Sosialisasi Bintek Penginputan Data Kemiskinan aplikasi “SIAPP BOSS” di aula Dinas Perhubungan Tana Toraja.
Bimtek yang diprakarsai Bappeda Provinsi Sulsel ini memberi bekal bagi para aparat Lembang dan kelurahan dalam menginput langsung angka kemiskinan di wilayahnya setelah dilakukan verifikasi data sebelumnya.
Aplikasi SIAPP BOSS merupakan jaringan berbasis internet melaporkan hasil pendataan angka miskin di daerah.
Zadrak kepada media mengatakan, sebelumnya data angka kemiskinan di Tana Toraja dari 96.615 jiwa turun menjadi 51.894 jiwa atau 46 %.
Penurunan fantastis terjadi tentu melalui proses sehingga kedepan jumlah angka meniskinan ditekan seminimal mungkin sama dengan daerah lainnya di Sulsel.
Menurut Zadrak, dampak pendemi Covid-19 begitu besar terhadap permasalahan sosial sehingga APBD Tana Toraja tahun 2024 sebesar Rp1.194.425.657.000 masih fokus pada pemulihan ekonomi.
Melalui pendampingan PKH (Program Keluarga Harapan) diharapkan target turunnya angka kemiskinan terwujud.
Meski demikian masih perlu dilakukan terobosan dan program strategis mengatasi kemiskinan tersebut.
Zadrak menambahkan melalui kerja keras harapan mengentaskan angka kemiskinan bisa ditekan.
“Hasil diperoleh ahir tahun 2023 penurunan angka kemiskinan 46 persen kita tidak boleh berpuas diri. Kita terus berbenah sehingga kemiskinan teratasi di bumi lakipadada,” kata Zadrak. (agus)